Chanel Rencanakan Gelar Peragaan Busana Langsung untuk Paris Fashion Week Juli 2021

- Kamis, 6 Mei 2021 | 09:43 WIB
Model Chanel. (photo/Instagram/@chanelofficial)
Model Chanel. (photo/Instagram/@chanelofficial)

Dalam rangka Pekan Mode Paris atau Paris Fashion Week pada Juli mendatang, Chanel mengumumkan rencananya untuk menggelar kembali peragaan busana secara langsung di ibu kota Prancis itu.

Pihak Chanel menyatakan telah mempersiapkan peragaan busana langsung itu sejak 9 bulan lalu sementara Prancis tengah bersiap untuk mencabut peraturan lockdown secara bertahap mulai 19 Mei.

Rumah mode asal Prancis itu memilih lokasi fashion show di Palais Galliera, museum mode yang sempat dibuka kembali pada bulan Oktober dengan pameran skala besar Gabrielle “Coco” Chanel.

Sementara itu, Fédération de la Haute Couture et de la Mode atau Badan Penyelenggara Mode Prancis hingga saat ini belum menentukan format acara pagelaran busana khusus pria dan haute couture (adibusana) mendatang pada bulan Juni dan Juli usai beberapa musim pagelaran busana hanya digelar secara daring.

Di samping itu, Chanel sedang berusaha melobi para pesaingnya untuk kembali mendukung Paris Fashion Week seperti Saint Laurent, Balenciaga, dan Celine agar kembali ke dalam struktur agenda fashion.

"Saya berharap rumah-rumah mode lainnya akan menyusul kembali ke struktur kalender resmi karena kekuatan Paris terletak pada pekan mode, baik pria maupun wanita, haute couture atau siap pakai," ujar presiden Chanel SAS, Bruno Pavlovsky kepada WWD.
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X