Indonesia Masuk Peringkat ke-3 Fashion Muslim Terpopuler Dunia

- Selasa, 25 Februari 2020 | 17:11 WIB
Peluncuran Fearless Selection by ZOYA. (Dok. Zoya)
Peluncuran Fearless Selection by ZOYA. (Dok. Zoya)

Popularitas busana muslim di Indonesia terus memperlihatkan peningkatan yang luar biasa. Sebagai negara mayoritas muslim, Indonesia terus berbenah diri agar bisa menjadi pusat modest wear dunia. Bahkan, busana muslim saat ini telah berevolusi dari agama merujuk pada tren yang memengaruhi industri fashion.

Menurut Global Islamic Economy Report 2014-2015, nilai konsumsi fashion muslim senilai total 484 miliar dolar Amerika Serikat. Angka ini naik 14,1 persen dari pertumbuhan global. Nilai itu mengantarkan Indonesia menduduki posisi ketiga sebagai konsumsi fashion modest wear terbesar dunia.

Melihat peluang tersebut, salah satu merek busana muslim dan hijab ternama ZOYA memberikan penawaran terbaik demi menarik minat beli pelanggan. Melalui e-commerce Shoppe, merek busana muslim asal Bandung ini menghadirkan 'Super Brand Day 2020'. Mengusung tema 'Fearless Selection' ZOYA ingin memberikan dukungan penuh terhadap perempuan.

ZOYA merepresentasikan perempuan muslim yang memiliki kekuatan dan kepercayaan diri untuk mengubah dunia. Ia juga meyakini, bahwa kemandirian dan ketangguhan yang ada dalam diri perempuan bisa mewujudkan mimpi-mimpi besar yang ingin diraihnya.

"Untuk bisa tampil fashionable, muslimah nggak perlu pusing apalagi minder melihat deretan item fashion muslimah yang dibenderol harga selangit. Karena Fearless Selection ini menawarkan harga yang lebih affordable dengan material busana berkualitas baik. Dan, pastinya semua koleksi dirancangan dengan tampilan super stylish," kata CEO ZOYA, Deny Setiawan saat dihubungi via WhatsApp, Selasa (25/2/2020).

Kamu bisa memilih beragam item fashion, di antaranya mulai dari dress, blus, pants, skirt, hijab dan aksesoris pendukung lainnya. Selain itu, ada juga Mysteri Box berupa hijab dengan harga yang sangat miring. Gimana, makin nggak sabar kan borong untuk koleksi Ramadan dan Lebaran 2020.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X