Bintik Hitam di Wajah Mengganggu? Ini 3 Bahan Alami Mengatasinya

- Sabtu, 29 Februari 2020 | 17:02 WIB
Ilustrasi mengatasi bintik hitam (Pexels/Andrea Piacquadio)
Ilustrasi mengatasi bintik hitam (Pexels/Andrea Piacquadio)

Bintik-bintik hitam di wajah memang sangat mengganggu penampilan. Umumnya ini terjadi karena paparan sinar matahari dan polusi udara.

Untuk menyamarkan bintik hitam atau menghilangkannya banyak yang menggunakan produk perawatan kecantikan. Ini memang tidak salah, hanya saja akan jauh lebih baik menggunakan bahan alami. Seperti berikut ini!

1. Pepaya

Buah pepaya dapat kamu gunakan untuk mengatasi bintik hitam di wajah. Sifatnya yang dapat membantu mengelupas kulit wajah dan membantu menghilangkan sel kulit mati, pilihan yang tepat untuk mengatasi bintik hitam.

-
Pepaya (Pexels/Picmamba.com)

2. Kentang

Kentang yang memiliki sifat anti-pigmentasi juga bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi bintik-bintik hitam. Kamu dapat mengoleskan kentang yang sudah kamu kupas dan iris ke wajah.

-
Kentang (Pexels/Marco Antonio Victorino)

3. Minyak kelapa

Minyak kelapa juga bahan alami yang dapat kamu gunakan untuk mengatasi bintik-bintik hitam di wajah. Hal ini karena minyak kelapa membantu mengikis sel kulit mati dan melindungi kulit dari sinar matahari. Kamu dapat mengoleskan minyak kelapa di wajah selama 20-25 menit dan bilas hingga bersih.

-
Minyak kelapa (Pixabay/Huy?n L??ng Ng?c)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X