5 Cara Gercep Pakai Eyeliner, Gampang Banget Loh!

- Rabu, 12 Oktober 2022 | 09:38 WIB
Ilustrasi eyeliner. (Freepik)
Ilustrasi eyeliner. (Freepik)

Eyeliner memberikan kesan mata yang lebih hidup dan tegas. Makanya banyak banget nih, bestie-bestie yang jadi penggemar berat eyeliner.

Nah, supaya kamu dapat mengaplikasikan eyeliner dengan cepat engga pakai lama. Berikut tipsnya yang INDOZONE lansir dari Stylecraze.

Baca Juga: Tampil Beda Liburan Akhir Tahun Ini dengan Riasan Eyeliner Grafis

-
Ilustrasi menggunakan eyeliner. (Freepik)

1. Skincare

Persiapkan permukaan kulit mata terlebih dahulu, first thing first jangan lupa untuk selalu gunakan skincare terlebih dahulu ya bestie.

Penggunaan skincare juga bertujuan untuk memberikan kelembapan dan membuat eye makeup lebih nempel loh!

2. Eye primer

Kamu dapat menggunakan eye primer di area kelopak mata. Hal ini bertujuan untuk membuat eye makeup lebih tahan lama dan membuat kamu lebih mudah untuk mengaplikasikan produk.

Baca Juga: Lagi Tren, Ini Cara Memakai Eyeliner Berwarna Tanpa Riasan Mencolok

3. Membuat garis

Selanjutnya kamu dapat langsung ke tahapan inti, yaitu menggunakan eyeliner. Disarankan untuk menggunakan eyeliner pencil agar lebih mudah ya bestie.

Mulai dengan garis kecil diatas bulu mata ya, jika dirasa kurang kamu dapat menambahkan layer kedua. Pastikan eyeliner memiliki bentuk simetris di kedua kelopak mata.

4. Membuat wing

Nah, ini tahapan opsional untuk mempercantik tampilanmu bestie. Kamu dapat membuat wing eyeliner untuk membuat penampilanmu terlihat lebih dramatis.

5. Finishing

Tahap terakhir, kamu dapat melengkapi eye makeup look dengan mengisi lower lash line dan pengaplikasian maskara.

Gimana nih bestie, gampang banget kan? Yuk cobain!

Penulis: Mita Suciana Romi

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X