Sosok Karl Lagerfeld, Perancang Fesyen Chanel yang Kontroversial Jadi Tema Met Gala 2023

- Selasa, 2 Mei 2023 | 16:37 WIB
Karl Lagerfeld (Instagram/karllagerfeld)
Karl Lagerfeld (Instagram/karllagerfeld)

Karl Otto Largefeld atau dikenal dengan nama Karl Largefeld merupakan seorang perancang fesyen asal Jerman yang terkenal dengan karya-karyanya bersama perusahaan fesyen papan atas seperti Chanel, Chloe dan Fendi.

Pada ajang Met Gala 2023, Karl Lagerfeld menjadi tema dari acara tahunan untuk penggalangan dana tersebut. Namun sayangnya, dipilihnya tema Karl Lagerfeld pada Met Gala tahun ini justru menjadi kontroversi.

Meski desainer yang meninggal pada 2019 lalu itu telah melahirkan karya-karya yang ikonik, namun enggak sedikit yang enggak menyukai kepribadiannya.

Lalu, bagaimana sebenarnya sosok Karl Lagerfeld?

Perancang fesyen legendaris

-
Karl Lagerfeld (Instagram/karllagerfeld)

Karl Largefeld telah menjabat sebagai Creative Director dari jenama fesyen Prancis, Chanel sejak 1983 hingga kematiannya pada Februari 2019.

Dia begitu produktif, enggak hanya bekerja untuk Chanel, tetapi juga jenama papan atas lainnya seperti Fendi. Karl Largefeld juga meninggalkan jejaknya di jenama Chloe, Patou dan Balmain.

Desainnya berhasil mengubah Chanel menjadi salah satu rumah mode paling berharga di dunia dan menjadi pioner logo "double-C" yang ikonik.

Baca Juga: Mengulik Tema Karl Lagerfeld di Met Gala 2023 yang Tuai Banyak Kontroversi

Kecerdasan Karl Lagerfeld dalam berbisnis juga membuatnya menjadi ide awal konsep kolaborasi antara brand fesyen dengan hal-hal yang sedang naik daun, entah itu penyanyi atau atlet olahraga.

Pada 2004, dia menjadi desainer pertama yang mendesain koleksi untuk H&M, tren yang kemudian diikuti oleh orang-orang seperti Stella McCartney, Comme des Garcons, Versace, dan Maison Martin Margiela.

Dia juga mendapatkan reputasi sebagai pria yang paling dikenal di bidang fesyen, jarang terlihat tanpa kacamata hitam, kerah putih kaku yang tinggi, dan sarung tangan tanpa jari.

Kerap mengeluarkan pernyataan kontroversial

-
Karl Lagerfeld (Instagram/karllagerfeld)

Pengaruh Karl Lagerfeld enggak bisa dipungkiri. Tapi dalam sepanjang hidupnya, dia kerap mengundang kontroversi karena pernyataan-pernyataan yang dikeluarkan dari mulutnya.

Selama bertahun-tahun, dia melontarkan sejumlah pernyataan yang meremehkan fisik para selebritas dan melontarkan kritik pada gerakan #MeToo.

Dia juga memicu kemarahan pada 2017 setelah mengkritik Kanselir Jerman Angela Merkel karena menawarkan perlindungan kepada pengungsi yang melarikan diri dari konflik.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB
X