Bikin Mata Lebih Ekspresif, Begini Langkah-langkah Aplikasikan Eyeshadow

- Kamis, 25 Maret 2021 | 11:13 WIB
Ilustrasi memakai eyeshadow. (Freepik)
Ilustrasi memakai eyeshadow. (Freepik)

Kebiasaan memakai masker dalam kondisi pandemi begini membuat hanya bagian mata yang terekspos.

Nah, supaya tetap tampil kece walau pakai masker, riasan mata perlu lebih ditonjolkan, salah satunya dengan penggunaan eyeshadow yang tepat.

Pasalnya, pemakaian eyeshadow bisa membantu mata jadi lebih ekspresif.

Dilansir Byrdie,com, begini cara pengaplikasian eyeshadow yang benar menurut ahli.

1. Pakai Primer di Kelopak Mata

Langkah awal ini penting untuk menjadikan warna semakin nyata dan eyeshadow bertahan lama. 

Untuk mengaplikasikannya, cukup gunakan jari agar lebih merata sempurna. 

2. Pakai Warna Natural Sebagai Dasar

Baurkan warna naturla pada seluruh kelopak mata hingga ke bagian lipatan kelopak mata

Langkah ini berguna untuk ciptakan gradasi optimal area mata.

3. Baurkan dengan Warna Eyeshadow Gelap

Mulailah dari bagian dalam mata dengan garis tipis dan semakin menebal pada bagian akhir.

Jika kamu memiliki palette dengan 3 warna, maka pilihlah rona paling gelap. 

Namun, jika kamu mempunyai 4 warna dalam palette, maka pilihlah warna ketiga paling gelap.

4. Tambahkan Highlighter

Aplikasikan highlighter atau warna yang lebih terang pada bagian atas lipatan kelopak mata atau dikenal dengan brow bone

Hal ini berfungsi untuk ciptakan ilusi mata tampak lebih besar.

5. Tambah Warna Terang di Sudut Mata

Jangan lupa untuk menambahkan warna yang lebih terang pada bagian dalam mata. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X