Sosok Kim De Klop, Pilot Cantik Pendobrak Standar Industri Penerbangan

- Sabtu, 29 Januari 2022 | 09:02 WIB
Pilot cantik, Kim De Klop (Instagram/737pilotgirl)
Pilot cantik, Kim De Klop (Instagram/737pilotgirl)

Kim De Klop merupakan pilot wanita berusia 27 tahun. Wanita asal Belgia itu baru-baru ini membuka akun Instagram pribadinya dari private (hanya bisa diakses keluarga dan teman) menjadi publik atau terbuka untuk umum. 

Tak ayal akun instagramnya tersebut langsung mencuri perhatian warganet. Akun Kim De Klop langsung memiliki ratusan ribu follower dalam sekejap.

Sosok Kim De Klop yang cantik dinilai menjadi pendobrak dunia aviasi. Pasalnya seperti yang diketahui selama ini dunia penerbangan, khususnya untuk profesi pilot selalu didominasi oleh kaum pria. 

Maka ketika Kim Des Klop muncul di media sosial, dia langsung mendapat atensi dari warganet. Sosoknya disebut menginspirasi.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 7 3 7 G I R L ?? (@737pilotgirl)


Lewat unggahannya, wanita pemilik rambut pirang itu pun kerap membagikan kegiatannya di belakang kokpit maupun saat bebas tugas.
 
Kim De Klop bercerita bahwa dia sering dikira sebagai pramugari karena usianya yang masih muda dan parasnya cantiknya. Bahkan setelah menjelaskan dia adalah seorang pilot, masih banyak penumpang yang mempertanyakan apakah dia benar-benar bisa menerbangkan pesawat.

Ya, Kim De Klop mengaku kemampuannya memang kerap diragukan karena usia dan gender. Namun ia juga merasa bangga karena bisa mendobrak batasan di industri aviasi sebagai pilot.

Kini, dia pun menjadi salah satu bagian dari lima persen wanita yang bisa menerbangkan pesawat ke berbagai belahan dunia.

"Saya bangga sebagai wanita di industri ini. Saya bangga jadi bagian dari lima persen wanita yang bisa terbang ke seluruh dunia," tuturnya, seperti dilansir NZ Herald.
 

Belajar terbang sejak remaja

Kim De Klop sendiri tertarik dengan dunia penerbangan sejak usia remaja. Saat itu di usia 19 tahun, dia mulai belajar terbang dan memutuskan untuk jadi pilot profesional.

Dia memulai pelatihan pertama di Rumania dan bekerja untuk penerbangan bertarif rendah bernama Blue Air. Ketika berusia 21 tahun, Kim De Klop mulai menerbangkan pesawat Boeing 737 dan pada 2017 dia pindah ke perusahaan penerbangan di Norwegia. 

Selama tiga tahun dia terbang 10 kali dalam sebulan antara Alicante dan Skandinavia sebagai pilot dengan penerbangan jarak dekat.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X