Kaya Antioksidan, Ini Manfaat Jus Buah Bit untuk Kecantikan Kulit dan Rambut

- Minggu, 12 Maret 2023 | 11:32 WIB
Ilustrasi buah bit. (FREEPIK)
Ilustrasi buah bit. (FREEPIK)

Jus buah bit ternyata tidak hanya baik untuk kesehatan tetapi juga untuk kecantikan kulit dan rambut.

Buah ini kaya akan antioksidan dan vitamin C yang membantu mengurangi kerusakan kulit dan juga mencegah kerontokan rambut. 

Jus buah bit mengandung antioksidan dan vitamin C yang tinggi guna membantu mengurangi kerusakan kulit akibat radikal bebas.

Hal ini juga dapat meningkatkan kesehatan kulit, termasuk pengurangan kerutan, bintik hitam, dan tanda penuaan lainnya.

Berikut kebaikan jus buah bit untuk kecantikan kulit dan rambut yang dihimpun dari Times of India, Minggu (12/3/2023).

Baca Juga: Kaya Vitamin C, Kenali Manfaat Buah Yuzu untuk Kecantikan dan Cara Menggunakannya

-
Ilustrasi buah bit. (FREEPIK)

1. Sehatkan rambut

Jus buah bit kaya nutrisi seperti zat besi, asam folat, dan vitamin C yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut agar lebih sehat dan mencegah rambut rontok.

2. Cerahkan kulit

Betalain dalam jus buah bit dapat membantu meningkatkan aliran darah ke kulit, menghasilkan warna kulit yang lebih cerah dan merata.

Baca Juga: Miss Belgia 2022 Kecelakaan, Bekas Luka di Area Mata Nodai Wajah si Ratu Kecantikan

3. Mengurangi peradangan

Jus buah bit memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh pemicu jerawat, rosacea, dan eksim.

4. Detoksifikasi

Jus buah bit adalah detoksifikasi alami yang dapat membantu menghilangkan racun dari tubuh, membuat kulit lebih bersih dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X