5 Cara Mengecilkan Bibir Secara Alami, Lakukanlah dengan Rutin!

- Kamis, 4 Agustus 2022 | 14:02 WIB
Ilustrasi mengecilkan bibir tebal (freepik.com)
Ilustrasi mengecilkan bibir tebal (freepik.com)

Wanita yang memiliki bibir tebal alami tak jarang kurang percaya diri akan bentuk bibirnya. Hal ini membuat perasaan ingin mengecilkan dan menipiskan bibir muncul. 

Banyak anggapan bahwa bibir tebal dapat dikecilkan atau ditipiskan hanya dengan melalui prosedur medis. Hal itu memang benar adanya, namun hal tersebut berlaku apabila ingin dikecilkan secara permanen. 

Bila kamu tak ingin melalui prosedur bedah, cara mengecilkan bibir alami dapat kamu lakukan, meski efeknya tak akan berlangsung lama. Kamu hanya perlu melakukan beberapa hal berikut ini secara rutin. 

Cara Mengecilkan Bibir secara Alami 

-
Ilustrasi mengecilkan bibir (freepik.com)

Beberapa hal dapat kamu lakukan untuk menipiskan bibir secara alami. Cara mengecilkan bibir ini akan membutuhkan waktu, jadi lakukanlah secara rutin dan perlahan. 

1. Senam wajah 

Dilansir dari Natural Beauty Uncovered, senam wajah menjadi salah satu cara mengecilkan bibir yang ampuh dilakukan. Ini dilakukan untuk melatih otot-otot bibir agar bentuk bibir dapat perlahan berubah menjadi lebuh tipis. 

Pilih gerakan yang memang khusus untuk menipiskan bibir. Mengulum bibir juga mampu membuat bibir lebih tipis secara perlahan. Sampai saat ini, belum ada penelitian pasti tentang hal ini, namun tak ada salahnya mencoba senam bibir.

2. Eksfoliasi bibir 

cara menipiskan bibir yang kedua adalah dengan melakukan scrub bibir. Pasalnya, kulit mati yang menjadi lapisan baru di permukaan bibir dapat membuat bibir terlihat tebal. 

Oleh karenanya, jika bibir di scrub akan membuat tampilan bibir sedikit lebih tipis. Ini dilakukan juga untuk menjaga kelembapan dan kesehatan bibir, sehingga saat memakai lipstik bibir terlihat sehat tanpa kerutan. 

3. Cukupi cairan tubuh 

Dengan mencukupi cairan tubuh dengan minum air putih atau mengonsumsi makanan tinggi serat, akan membuat bibir dan tubuh terhidrasi dengan baik. Jadi, tak akan ada lapisan kulit kering pada bibir yang membuat bibir terlihat tebal. 

4. Gunakan teknik make up khusus pada bibir 

Dengan menggunakan teknik make up khusus pada bibir, dapat menjadi cara mengecilkan bibir paling efektif dan instan. Kamu cukup mengikuti beberapa step ini. 

Pertama, aplikasikan lip balm pada bibir agar bibir tetap lembap. Lalu, samarkan garis bibir dengan concealer agar bibir tampak lebih tipis. 

Selanjutnya, gunakan lipstik berwarna nude pucat untuk menyamarkan bentuk bibir dan area gelap. Lalu, aplikasikan lipstik hanya pada bagian tengah dan jangan sampai garis bibir asli. 

5. Hindari penggunaan lip gloss 

Memakai lip gloss menimbulkan efek bibir tampak lebih tebal dan besar. Ini karena lip gloss menonjolkan bentuk bibir dan membuat bibir tampak natural. Oleh karenanya, penggunaan lip gloss mesti dihindari jika ingin bibir tampak lebih tipis. 

Apabila masih ingin memakai lip gloss, pakailah dibagian tengah saja. Ini bisa menjadi cara mengecilkan bibir. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X