5 Manfaat dan Cara Membuat Masker Kopi Untuk Kecantikan Wajah

- Selasa, 29 Oktober 2019 | 14:03 WIB
ilustrasi/SkinTour
ilustrasi/SkinTour

Siapa bilang jika kopi hanya bisa dimanfaatkan sebagai minuman saja? Nyatanya, kopi memiliki manfaat untuk kecantikan lho. Kopi yang digunakan untuk kecantikan biasanya akan dibuat menjadi masker. Kamu harus tau nih, kalau kopi ternyata bisa membuat wajah jadi glowing dan mulus.

Ini karena kopi mengandung antioksidan dan kafein yang tinggi. Antioksidan dalam kopi berfungsi untuk menangkal radikal bebas dan meningkatkan elastisitas kulit sehingga kulit akan terlihat awet muda.

-
ilustrasi/Nutritious Life

Sedangkan kafein dalam kopi berfungsi untuk mengurangi peradangan dan memperbaiki masalah kulit lainnya. Kedua kandungan inilah yang membuat kulit jadi lebih glowing, sehat dan mulus. Kopi yang dijadikan masker pun sangat mudah untuk dibuat dan diaplikasikan.

Berbicara tentang mafaat kopi, masih ada lagi lho manfaat kopi untuk kecantikan wajah yang kamu harus tau. Mau tau apa saja manfaat kopi untuk kecantikan dan cara membuatnya? Simak ulasan berikut ini.

1. Hilangkan jerawat

-
ilustrasi/beauty.onehowto

Kopi yang dijadikan scrub wajah bermanfaat untuk menghilangkan jerawat. Ini karena kopi mengandung antioksidan dan stimulant. Untuk membuat scrub kopi, kamu hanya perlu menyiapkan bubuk kopi dan jeruk nipis. Peras jeruk nipis hingga airnya sebanyak dua sendok. Campurkan air jeruk nipis dengan bubuk kopi. Aduk rata hingga menjadi pasta. Oleskan pada wajah yang sudah dibersihkan dan diamkan selama 10 menit. Setelah itu, bersihkan wajah dan keringkan dengan handuk.

2. Mengencangkan wajah

-
ilustrasi/indiamart

Kopi yang kaya akan antioksidan bermanfaat untuk membuat wajah jadi lebih kencang. Ini bisa kamu dapatkan dengan mencampurkan kopi bersama madu asli dan yogurt tawar. Kamu hanya perlu mencampur semua bahan hingga menjadi pasta, lalu oleskan ke wajah dan diamkan selama 20 menit. Setelah masker kopi kering, bilas wajah sambil dipijat secara perlahan. Ini bertujuan untuk merangsang regenerasi sel kulit.

3. Hilangkan mata panda

-
ilustrasi/Hello Glow

Mata panda bagi kebanyakan orang sangat menganggu penampilan. Tapi tenang saja, kamu bisa menggunakan masker kopi untuk mengatasi permasalahan ini. Untuk menghilangkan mata panda menggunakan kopi, kamu hanya perlu mencampur bubuk kopi dengan minyak zaitun hingga menjadi pasta. Setelah itu, oleskan masker ini ke area mata dan tunggu hingga 10 menit, lalu bersihkan.

4. Cegah kanker kulit

-
ilustrasi/draveskincare

Siapa yang sangka jika masker kopi dapat mencegah kanker kulit. Ini karena kopi mengandung vitamin B3. Kandungan ini juga dapat mencegah masalah kulit lainnya seperti pertumbuhan sel kulit yang tidak normal. Untuk mendapatkan manfaat ini, kamu hanya perlu menggunakan masker kopi secara teratur.

5. Lindungi kulit dari sinar matahari

-
ilustrasi/stylecraze

Kandungan antioksidan dalam kopi memiliki manfaat untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Dengan mengoleskan masker kopi di wajah secara teratur, maka wajah akan terlindungi dari sinar matahari. Ini karena kandungan antioksidan dalam kopi yang memiliki efek penenang untuk sel-sel kulit di wajah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X