5 Manfaat Buah Aprikot Bagi Kesehatan

- Selasa, 25 Juni 2019 | 16:58 WIB
Ilustrasi/Pexels
Ilustrasi/Pexels

Buah-buahan memang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan serta kecantikan kulit, Seperti buah aprikot ini. Buah aprikot mengandung beragam vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan tubuh. 

Nah, berikut ini berbagai manfaat yang bisa kamu dapatkan jika konsumsi buah aprikot. Apa saja?

1. Membantu selama kehamilan

Buah aprikot sangat disarankan dikonsumsi oleh ibu hamil dan menyusui. Pasalnya buah aprikot dapat menyembuhkan infertilitas serta dapat membantu menyembuhkan miss v.

2. Mengatasi peradangan kulit

Kandungan antiradang yang terdapat pada buah aprikot dapat membantu mengatasi peradangan pada kulit. Misalnya saja jerawat di wajah, maupun punggung.

3. Mengobati sembelit

Pada buah aprikot yang kering terdapat kandungan selulosa yang bermanfaat sebagai serat tak larut yang dapat mempertahankan air yang ada di dalam tubuh.

4. Melawan radikal bebas

Paparan sinar matahari serta polusi dari kendaraan bermotor dapat membuat kulit kusam. Namun, hal ini bisa diatasi dengan konsumsi buah aprikot. Kandungan antioksidan pada buah aprikot inilah yang dapat melawan radikal bebas.

5. Meningkatkan pencernaan

Kandungan alkali pada buah aprikot yang sudah dikeringkan dapat membantu menetralkan asam, sehingga merangsang pencernaan.

Editor: Administrator

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X