Benarkah Sering Melewatkan Waktu Sarapan Dapat Berisiko Batu Empedu

- Jumat, 1 November 2019 | 17:11 WIB
Ilustrasi/Medicalnewstoday
Ilustrasi/Medicalnewstoday

Mereka yang melewatkan sarapan berisiko terkena batu empedu, hal ini  diungkapkan oleh seorang dokter bernama Quan Quanweib yang pernah melakukan operasi batu empedu, dan banyak pasien yang menderita penyakit ini sering melewatkan sarapan.

Menurut dokter Quan hal ini dapat terjadi karena empedu menumpuk di kantong empedu, sehingga menyebabkan kadar kolesterol dan kalsium tinggi.

Tapi beberapa ahli di Inggris mengatakan hal yang berbeda, karena batu empedu disebabkan oleh kebiasaan makan makanan tertentu.

Meski ini masalah umum yang sering dialami banyak orang, tapi penyebabnya sendiri belum pasti.

Beberapa dokter mengatakan batu empedu disebabkan oleh beberapa hal ini, di antaranya ialah:

1. Empedu mengandung terlalu banyak bilirubin

Ada dokter yang berpendapat bahwa batu empedu terjadi karena empedu yang mengandung banyak bilirubin. Bilirubin sendiri bahan kimia yang  diproduksi ketika tubuh memecah sel darah merah.

2. Kantung empedu tidak kosong secara benar

Batu empedu terjadi disebabkan oleh kantung empedu yang tak kosong secara benar, sehingga dapat berisiko pembentukan batu empedu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X