Pesona Angkie Yudistia, Staf Khusus Presiden Jokowi dari Kalangan Disabilitas

- Kamis, 3 Maret 2022 | 20:22 WIB
Angkie Yudistia. (Instagram/@angkie.yudistia)
Angkie Yudistia. (Instagram/@angkie.yudistia)

Angkie Yudistia merupakan salah satu Staf Khusus Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang memiliki paras cantik, ditugaskan khusus sebagai juru bicara di bidang sosial.

Wanita 34 tahun itu merupakan perwakilan dari kaum disabilitas. Angkie diketahui mengalami gangguan pendengaran sejak berusia 10 tahun. Hal tersebut terjadi akibat penggunaan obat-obatan saat dirinya terserang beberapa penyakit.

Meski sempat merasa terpukul dan merasa tidak percaya diri. Namun, dukungan yang kuat dari keluarga dan orang-orang terdekat, perlahan membuat ibu dua anak ini kembali bangkit dari keterpurukannya.

Baca juga: Stafsus Presiden Angkie Yudistia Bangga Chatbot Pertama untuk Disabilitas Diciptakan

Wanita yang lahir di Kota Medan itu, menyesaikan pendidikan sekolah menengah atas di SMA Negeri 2 Bogor. Kemudian melanjutkan pendidikan dengan berkuliah di Fakultas Komunikasi di London School of Public Relations Jakarta.

Di kampus itu pula perempuan yang gemar menulis itu meraih gelar masternya pada tahun 2010.

Di tengah keterbatasan yang dimilikinya, tidak membuat Angkie berhenti untuk berkarya dan berprestasi. Di tahun 2011, dia mengeluarkan buku berjudul 'Perempuan Tunarungu Menembus Batas', buku keduanya berjudul 'Setinggi Langit'. Kemudian di tahun 2019 Angkie meluncurkan buku ketiganya berjudul 'Become Rich as Sociopreneur'.

Angkie yang aktif berkegiatan di Yayasan Tunarungu Sehjira sejak 2009 itu, pada tahun 2011 dia mendirikan sebuah perusahaan Thisable Enterprise.

Selain memiliki paras yang cantik, Angkie juga selalu memperhatikan penampilannya dalam berbusana.

Berikut ini beberapa pesona cantik Angkie yang kerap dibagikan di Instagram pribadinya.

1. Kenakan setelan hitam kemudian ditambah dengan blazer pink, Angkie terlihat sangat cantik.

-
Angkie Yudistia. (Instagram/@angkie.yudistia)

2. Pakai celana bahan berwarna coksu (coklat susu) dan kemeja panjang warna senada, penampilan Angkie terlihat santai.

-
Angkie Yudistia. (Instagram/@angkie.yudistia)

3. Tampil dengan blazer abu, hijab abu dan celana kulot hitam aura Angkie semakin keluar.

-
Angkie Yudistia. (Instagram/@angkie.yudistia)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X