Detail Lengkap Gaun Pengantin Jessica Mila, Sopan dan Elegan Hasil Bordir Tangan 2 Bulan

- Minggu, 7 Mei 2023 | 09:09 WIB
Gaun Pengantin Jessica Mila (Instagram/cherryjks)
Gaun Pengantin Jessica Mila (Instagram/cherryjks)

Jessica Mila kini telah sah menjadi istri Yakup Hasibuan. Pernikahan mereka berjalan lancar di Gereja HKBP Rawamangun, Jakarta Timur pada Kamis (5/5/2023).

Salah satu hal yang menjadi pusat perhatian di acara tersebut yakni gaun pengantin Jessica Mila. Wanita 30 tahun itu memakai gaun pengantin berwarna putih senada dengan Yakup yang memakai jas putih dengan dasi kupu-kupu dan celana hitam.

-
Gaun Pengantin Jessica Mila (Instagram/cherryjks)

Berikut detail lengkap gaun pengantin Jessica Mila di hari pernikahannya.

Baca juga: Mewahnya Gaun Pengantin Valencia Tanoe bak Bangsawan Eropa, Rancangan Desainer Putri Arab!

1. Gaun Lace dengan Garis Leher Tinggi

Gaun pengantin Mila itu merupakan hasil rancangan dari desainer ternama Tanah Air, yakni Yefta Gunawan. Gaun klasik itu dibuat model lace dress dengan garis leher tinggi berwarna putih.

Gaun dibuat ngepas membentuk tubuh Mila. Sopan dan tertutup mulai dari ujung kaki hingga tangan.

2. Hasil Bordir Tangan selama 2 Bulan

Yefta Gunawan menyebut, gaun pengantin Mila dibuat dengan hasil bordir tangan selama hampir 2 bulan. Hal itu dilakukannya khusus untuk membuat gaun pengantin yang dikenakan Mila menjadi spesial.

"Gaun klasik ini saya rancang secara khusus untuk Jessica Mila dimana material yang digunakan hasil dari bordiran tangan yang memakan waktu 1.200 jam (50 hari)," kata Yefta Gunawan dalam siaran pers.

3. Dihiasi Glitter

Jika dilihat lebih dekat, gaun pengantin Mila itu dipenuhi dengan glitter putih berkilau. Hal itu pun membuat penampilan Mila menjadi semakin mempesona dan berkilau di hari pernikahannya.

-
Gaun Pengantin Jessica Mila (Instagram/cherryjks)

Baca juga: Viral Wanita Pakai Gaun Pengantin Super Besar, Sampai Dimasukin Kucing

4. Disempurnakan dengan Detachable Train dan Long Veil Tile

Gaun pengantin Mila itu semakin sempurna dan menawan dengan tambahan detachable train panjang menyapu lantai. Detachable Train dibuat dengan kain brokat yang sama dengan gaun. Diikat ke bagian pinggang Mila.

Yefta juga menyempurnakan penampilan Mila dengan veil atau tudung pengantin yang terbuat dari bahan tile sepanjang 4,5 meter. Veil itu panjang hingga menyapu lantai.

5. Makeup dan Style Rambut

Mila semakin terlihat menawan dengan makeup flawless hasil MUA Cherry Jessica. Lipstik warna coral membuat wajah Mila terlihat segar di acara pemberkatan.

Lalu untuk rambutnya, Mila menatanya dengan gaya sleek bun. Hair stylist Tomi Njoo menyanggul rapi rambut Mila ke belakang untuk kemudian ditutup dengan veil yang panjang menjuntai.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X