Wanita Ini Berhasil Menghemat Ratusan Juta, Ternyata Begini Caranya

- Rabu, 12 Juni 2019 | 16:52 WIB
Twitter/@mmcgagh
Twitter/@mmcgagh

Michelle McGagh yang merupakan seorang jurnalis keuangan berhasil memperaktekkan prinsip hidup hemat yang sebenarnya. Penghematan yang dilakukannya ialah dengan rutin bersepeda dan berhenti belanja hal-hal yang tidak penting menurutnya selama setahun.

Apa yang dilakukan Michelle dan suaminya membuatnya berhasil menghemat hingga ratusan juta. Pasangan suami istri ini kerap mendapat sebutan "London Minimalist" oleh warganet.

Sebagai seorang jurnalis keuangan yang selalu memberikan tips keuangan, namun ia sendiri tak bisa berhemat. Membuat ia malu dengan apa yang telah dilakukannya selama ini. Hingga akhirnya dia mumutuskan untuk melakukan penghematan ekstrem tersebut.

Penghematan yang dilakukan wanita ini ialah hanya fokus pada bahan makanan untuk di masak, kiriman untuk orangtua, keperluan mandi, dan kebutuhan rumah tangga seperti deterjen, tagihan telepon, dan berbagai cicilan.

Michelle juga tidak menggunakan transportasi umum, sehingga membuat dia harus mengayuh sepeda kemanapun dia pergi, termasuk kantor dan luar kota. Selain itu Michell juga berhenti membeli baju, hal ini mungkin terdengar sedikit lebih sulit oleh wanita, namun wanita ini bisa membuktikannya.

Michelle juga terpaksa harus memotong rambutnya karena tidak ada dana untuk perawatan rambut. Begitu juga halnya dengan makanan, Michelle lebih memilih untuk masak makan ketimbang harus membeli di luar.

Penghematan yang dilakukan Michelle selama satu tahun ini, membuatnya bisa mengumpulkan uang senilai Rp 380 juta. Hal dari penghematan yang dilakukannya dia bisa melunasi cicilannya.

Editor: Administrator

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X