Rahasia Kecantikan Paling Ekstrem! Ada yang Pakai Timbal Beracun

- Sabtu, 11 April 2020 | 19:05 WIB
Ilustrasi wanita cantik. (Pexels/Tuan Kiet Jr.)
Ilustrasi wanita cantik. (Pexels/Tuan Kiet Jr.)

Memiliki wajah cantik menjadi impian dari setiap wanita, karenanya banyak wanita yang selalu berusaha melakukan perawatan agar dirinya terlihat lebih cantik.

Berbagai macam metode dan cara dilakukan untuk mendapatkan kulit halus, wajah mulus dan rambut yang indah. Mereka juga tak segan menghabiskan uang banyak untuk melakukan perawatan.

Melakukan perawatan ternyata sudah dilakukan wanita sejak zaman dulu. Bahkan para wanita tercantik yang tercatat dalam sejarah ini merawat kecantikan dengan hal yang ekstrem.

1. Maharani Elisabeth

-
Maharani Elisabeth. (Lukisan karya Franz Xaver Winterhalter)

Wanita tercantik pertama yang melakukan perawatan ekstrem adalah Maharani Elisabeth atau yang dikenal dengan julukan Ratu Elisabeth dari Austria. Ia sering disebut-sebut sebagai bangsawan wanita tercantik dalam sejarah Eropa.

Elisabeth memiliki kulit sempurna dengan rambut panjang yang tebal. Ia rutin melakukan perawatan untuk menjaga kulitnya tetap cantik, salah satunya tidur dengan menggunakan masker atau topeng daging sapi mentah.

2. Simonetta Vespucci

-
Simonetta Vespucci. (Istimewa)

Wanita cantik berikutnya yakni Simonetta Vespucci. Ia merupakan gadis keturunan bangsawan Italia dari Genoa. Simonetta memiliki kulit sehalus porselen dengan sorot mata teduh penuh kasih sayang. Ia adalah model dan inspirasi bagi sejumlah pelukis hebat di zaman Renaissance.

Pada masa itu, banyak wanita yang ingin cantik seperti Simonetta. Kemudian mereka mulai melakukan perawatan yang tak lazim, mulai dari menggunakan lintah, racun dan urin manusia.

Para wanita di masa Vespucci akan menaruh lintah di telinga, dan membiarkan lintah mengisap darah di wajah mereka. Hal itu dilakukan guna mendapatkan wajah yang pucat pasi.

Selain itu, mereka juga menggunakan racun arsenik dan tawas untuk mencabut alis, bahkan ada beberapa yang membakarnya langsung. Untuk mendapatkan rambut panjang keemasan yang indah seperti Simonetta, mererka menggunakan urin manusia.

3. Helen Of Troy

-
Helen Of Troy. (Istimewa)

Dalam sejarah Yunani kuno dikenal wanita cantik yang bernama Helen. Kecantikan Helen membuat setiap pria yang melihatnya terpesona dan ingin memilikinya. Helen memiliki kulit yang mulus, bersih dan bercahaya serta rambut yang indah. Rahasia kecantikan Helen adalah cuka sari apel. Helen akan mandi cuka sari apel setiap harinya demi menjaga dan mearawat kecantikannya.

4. Ratu Mary

-
Ratu Mary. (Istimewa)

Mary merupakan Ratu Skotlandia di zaman kuno. Menurut laporan sejarah, Mary tidak lahir dengan kecantikan yang sempurna. Ia terlahir dengan hidung yang agak besar dengan rahang tajam. Mary merasa tidak cantik, dan bertekad untuk menjadi cantik. Untuk mendapatkan kecantikan yang sempurna, ia kemudian memerintahkan pelayannya untuk mengganti air bak mandi dengan wine atau anggur putih.

5. Ratu Elizabeth I

-
Ratu Elizabeth I. (Istimewa)

Meracuni diri sendiri dengan timbal adalah perawatan kecantikan tak lazim yang pernah dilakukan oleh Ratu Elizabeth I. Selama sisa hidupnya, ia menggunakan campuran timbal dan cuka yang kemudian dioles ke bagian tubuh. Hal ini dilakukan agar kulitnya terlihat putih.

Penggunaan timbal ini terjadi ketika Ratu Elizabeth I terkena cacar pada usia 29 tahun. Cacar ini meninggalkan bekas luka di seluruh kulitnya. Oleh sebabnya, ia menutupi bekas luka itu dengan timbal yang sangat beracun.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X