Tips Foto dan Mix and Match OOTD Keren di Bulan Ramadan

- Sabtu, 15 April 2023 | 19:18 WIB
OOTD Tema Kue (Indozone/Aurelia Lois Bernadette)
OOTD Tema Kue (Indozone/Aurelia Lois Bernadette)

Berkumpul bersama keluarga dan sahabat pastinya menjadi momen yang menyenangkan di bulan Ramadan. Apalagi, sesi foto menjadi hal yang tidak terlupakan. Kamu pun juga pasti sudah menyiapkan outfit andalan yang akan kamu kenakan di hari raya.

Ada yang menyiapkan kaftan, tunik, hingga model hijab turban yang bisa dimodifikasi dengan ragam gaya. Tapi, akan sayang apabila OOTD yang sudah dipersiapkan jauh-jauh hari tidak terlihat menarik di foto

Untuk itu, simak tipsnya!

Tips Foto OOTD Keren di Bulan Ramadan

1. Gunakan pakaian dengan warna bertema

-
Tema bumi (Instagram/gizmologi)

Menjelang Hari Raya Idul Fitri, kita akan berjumpa dengan banyak orang. Kesan pertama adalah dari penampilan, sehingga penting untuk memperhitungkan seberapa baik kita dalam memilih fashion item beserta warnanya.

Kalau kamu ingin tampil elegan maka pilihlah paduan satu sampai dua warna yang senada, begitu juga dengan sepatu dan tas yang kamu bawa. Ini akan memberi kesan elegan dan bersih. 

Baca Juga: 6 OOTD Hijab Casual Celana, Outfitnya Simple dan Sporty!

2. Coba mix and match

-
Mix and match outfit (Instagram/gizmologi)

Selain dengan tema elegan, kamu yang identik dengan mix and match dan berani terlihat menonjol bisa memadukan beberapa item dan warna. 

Khususnya untuk gaya layering berwarna cerah, kamu bisa menggunakan inner warna putih, rompi berwarna cerah, serta luaran berupa blazer atau outer yang senada dengan inner agar kamu tidak terlihat gemuk.

Bagi kamu bertubuh pendek dan mungil, perlu memilih warna bawahan yang sesuai dengan luaran agar menimbulkan siluet tubuh yang jenjang. Jangan lupa pakai high waist pants untuk kamu yang memiliki tubuh pendek dan long torso. 

3. Tambahkan aksesori

-
Aksesori anting (Freepik)

Siapa bilang kalau berhijab tidak bisa memakai aksesori kepala. Untuk pilihan hijab semacam turban, kamu bisa lho menggunakan topi beret berwarna cerah atau yang sesuai dengan tema warna OOTD. 

Ini akan memberi kesan stylist dan tidak monoton dalam bergaya. Atau bila kurang nyaman dikenakan saat bersilahturahmi, cukup gunakan saat foto OOTD saja. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB
X