5 Manfaat Loose Powder, Riasan Wajah Lebih Natural hingga Kontrol Minyak di Area T-Zone

- Kamis, 5 Januari 2023 | 08:04 WIB
Ilustrasi loose powder. (FREEPIK/master1305)
Ilustrasi loose powder. (FREEPIK/master1305)

Bedak tabur atau loose powder termasuk produk makeup yang banyak digunakan kaum wanita. Sudah tahukah kamu apa manfaatnya?

Loose powder adalah bedak tabur bertekstur ringan dengan partikel halus. Ini merupakan jenis bedak yang bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Loose powder memberi hasil sheer dan ringan di kulit.

Berikut 5 manfaat loose powder yang dihimpun Indozone dari berbagai sumber:

1. Mengontrol Minyak di Wajah

-
Ilustrasi wanita memakai loose powder. (FREEPIK)

Bedak tabur menjadi pilihan tepat bagi para pemilik kulit berminyak karena sangat membantu menahan minyak yang ada di wajah. 

Cara penggunaannya, aplikasikan tipis-tipis di seluruh wajah terutama sedikit lebih banyak di area T-zone.

Baca Juga: Ladies, Ini Loh Cara Tepat Gunakaan Loose Powder yang Perlu Kamu Catat

2. Membuat Riasan Lebih Natural

-
Ilustrasi wanita memakai loose powder. (FREEPIK)

Tekstur halus dan lembut dari loose powder mampu memberi kesan riasan lebih natural di wajah. 

Selain itu, sifat dari bedak tabur ini umumnya translucent atau transparan. Hasil riasan juga akan terlihat natural, light, dan tidak berlebihan meski dipulas ke wajah berulang-ulang.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Bedak untuk Kulit Sawo Matang khas Perempuan Indonesia

3. Menahan Eyeshadow

-
Ilustrasi loose powder. (FREEPIK)

Loose powder memiliki keunggulan untuk menahan eyeshadow agar tidak terjatuh sehingga tidak merusak riasan

Gunakan loose powder di bawah mata sehingga jika eyeshadow yang jatuh tidak langsung mengenai riasan. Setelah itu segera gunakan brush loose powder sehingga makeup menjadi lebih sempurna.

4.  Membuat Eye Primer

-
Ilustrasi loose powder. (FREEPIK)

Kelopak mata berminyak dapat menyebabkan eyeshadow mudah pudar. Hindari hal tersebut dengan membubuhkan bedak tabur setelah penggunaan concealer pada kelopak mata.

5. Membuat Hasil Riasan Lebih Tahan Lama

-
Ilustrasi loose powder. (FREEPIK)

Loose powder mampu membuat riasan lebih tahan lama dan tidak luntur. Teknik baking menggunakan loose powder juga akan membantu riasan menempel dan tidak cracky di wajah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X