Balenciaga Banjir-banjiran di Paris Fashion Week 2020

- Selasa, 3 Maret 2020 | 20:20 WIB
Balenciaga. (NYTIMES)
Balenciaga. (NYTIMES)

Pada perhelatan Paris Fashion Weeks 2020, Balenciaga mengadopsi situasi yang biasa terjadi di Jakarta yakni banjir. Di sebuah ruang fashion show yang besar dan gelap, terlihat genangan air yang menutupi dua baris kursi dari depan panggung. Tak hanya itu dekorasi semakin dramatis dengan aroma gas dan lemon yang memenuhi seluruh ruang mirip stadion itu.

Bahkan, fashion show Balenciaga juga menyertakan awan hitam dan petir seakan menggambarkan suasana hujan yang sangat deras. Dilansir dari The New York Times, para model keluar satu demi satu mengenakan jubah hitam panjang, berjalan mengitari runway yang berbentuk oval.

Sesekali cipratan air terlihat saat model berjalan. Koleksi Balenciaga yang dipamerkan secara unik ini, menampilkan dress turtle neck lengan panjang yang dipadukan dengan sepatu boot tinggi.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by New York Times Fashion & Style (@nytimesfashion) on

Selain itu, Balenciaga juga menghadirkan dress coat berwarna merah terang yang dipadukan dengan bondage boots berwarna senada. Koleksi selanjutnya terlihat pada two piece bernuansa hijau yang teridri dari blouse dan plisket skirt.

Semua koleksi dipamerkan dengan begitu epic, LED menampilkan api di langit-langit ruangan runway.

"Ini adalah perhelatan mode yang sungguh mengagumkan. Mereka mengira ini kiamat, padahal hanya perayaan mode," kata desainer, Demma Gvasalia usai fashion show dilangsungkan.

Ia juga menuturkan bahwa Balenciaga kini menghadirkan streetwear yang menyisipkan kesan klasik khas Cristobal Balenciaga. Baginya, peragaan dengan konsep banjir seperti ini akan menambah estetika koleksi busana Balenciaga.

"Fashion ini merupakan representasi kondisi bumi yang sering terjadi," tutupnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X