5 Barbershop di Jakarta Konsep Kekinian, Balik-balik Auto Ganteng

- Kamis, 3 November 2022 | 22:15 WIB
Ilustrasi barbershop. (Freepik)
Ilustrasi barbershop. (Freepik)

Barbershop pria modern dan kekinian banyak bermunculan di Jakarta. Ada banyak rekomendasi yang bisa kamu coba.

Seperti lima barbershop di Jakarta berikut ini yang akan diulas INDOZONE, ditulis Kamis (3/11/2022).

Captain Barbershop

Barbershop ini didirikan sejak 2015, hingga ada 66 cabang. Tak hanya di Jakarta, Captain Barbershop juga telah melebarkan sayapnya ke sejumlah daerah di Tanah Air, mulai dari Bandung, Surabaya, hingga Medan. 

Mengusung konsep manly, Captain Barbershop menawarkan beragam perawatan rambut terlengkap bagi para pria. Kamu bisa grooming/cukur, hair spa, smoothing, perming, coloring, anti dandruff treatment, hair repair, dan juga hair system.  

“Kami memiliki harga yang worth it mulai dari Rp60.000 hingga Rp100.000, pelanggan sudah dicukur rambutnya, dikeramas, dipijat, handuk hangat, hot stone, air minum dan juga distyling dengan pomade. Karena kami sangat mementingkan customer experience,” ungkap Yogi Ang, CMO Captain Barbershop. 

Di Bawah Pohon Barbershop 

Barbershop ini berlokasi di Jalan Agus Salim No.60, Menteng, Gondangdia, Jakarta. Nama muncul karena terinspirasi dari tukang cukur rambut tradisional yang sering mangkal di bawah pohon.

Sesain interiornya mengusung elemen kayu yang dipadupadankan dengan keramik putih agar terlihat lebih modern dan kekinian. Jasa layanan yang ditawarkan seperti potong dan cuci rambut, face massagedan handuk panas 

Nah, bisnis yang dikembangkan oleh Musthofa Walker ini mengusung konsep pangkas rambut sekaligus berbelanja (barber dan shop) dengan menjual berbagai produk Indie. 

Baca Juga: Viral Pria Ngamuk karena Dicukur Tak Sesuai Keinginan, Cukur Balik Rambut Kapsternya

 

Paxi 

Paxi Barbershop pertama kali dibuka di sebuah ruko di kawasan Pamulang pada 1991. Namun, Paxi sampat gulung tikar selama 7 tahun dan kembali bangkit pada 1998 di Plaza Senayan. 

Nama Paxi pun semakin dikenal ketika Presiden Keenam Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, memangkas rambut di barbershop tersebut. 

Tersebar di sejumlah mal-mal besar di Jakarta, di sini kamu bisa crembath, shaving, pijat refleksi, hingga pewarnaan rambut. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X