Bulu Wajah Ganggu Penampilan? Ini 4 Cara Menghilangkannya. Dengan Metode yang Aman ya!

- Sabtu, 23 Januari 2021 | 12:06 WIB
Ilustrasi menghilangkan bulu wajah. (Photo/Ilustrasi/garciaweightloss.com)
Ilustrasi menghilangkan bulu wajah. (Photo/Ilustrasi/garciaweightloss.com)

Memiliki bulu atau rambut kecil pada area wajah merupakan sesuatu yang normal dan dialami oleh semua orang. Hanya saja mungkin ada beberapa orang yang merasa kalau bulu pada wajah lebih baik dihilangkan supaya lebih mudah ketika mengaplikasikan makeup.

Baca Juga: Bahaya, Jangan Pernah Cukur Bulu Kemaluan Pakai Laser

Selain itu, dengan tidak adanya bulu pada wajah, kulitmu akan tampak lebih halus dan flawless. Jika kamu tertarik untuk menghilangkan bulu pada wajah, berikut ini metode yang bisa kamu coba.

1. Dicabut Menggunakan Penjepit

-
Dicabut Menggunakan Penjepit. (Photo/facetofeet.com)

 

Untuk bulu yang jumlahnya sedikit dan cenderung tebal seperti di bagian alis, kamu bisa mencabutnya menggunakan penjepit. Metode ini dinilai paling mudah, murah, dan bisa dilakukan sendiri di rumah.

Namun kekurangannya, kamu akan merasakan sakit saat bulu dicabut dan berpotensi menimbulkan kemerahan setelahnya. Maka dari itu, setelah mencabut bulu dengan penjepit segera oleskan soothing gel untuk memberikan efek menenangkan pada kulit.

2. Dermaplaning

-
Dermaplaning. (Photo/facetofeet.com)

 

Metode lainnya yang cukup digemari belakangan ini adalah dermaplaning atau menghilangkan bulu menggunakan pisau cukur khusus. Selain dapat menghilangkan bulu, metode ini pun dapat mengelupas lapisan terluar kulit sehingga setelahnya akan tampak bersih dan bercahaya.

Supaya prosesnya lebih gampang dan memberikan hasil yang halus, kamu bisa mengoleskan pelembap sebelum dan setelah bercukur. Metode ini pun terbilang bagus karena bulu akan tumbuh dalam waktu yang lumayan lama yaitu sekitar 2 minggu.

3. Threading

-
Threading. (Photo/facetofeet.com)

 

Pernah melihat metode menghilangkan bulu menggunakan benang? Metode tersebut dinamakan threading. Metode yang sudah ada sejak zaman kuno ini efektif menghilangkan bulu dengan cepat, aman, dan tentunya tak mengandung bahan kimia apapun.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X