Lucinta Luna Makin Cantik Ubah Gaya Rambut usai Oplas, Mirip Marissya Icha

- Kamis, 11 Agustus 2022 | 19:35 WIB
Kiri: Lucinta Luna ubah gaya rambut (TikTok/@lucintaluna12) / Kanan: Marissya Icha (Instagram/@marissyaichareal)
Kiri: Lucinta Luna ubah gaya rambut (TikTok/@lucintaluna12) / Kanan: Marissya Icha (Instagram/@marissyaichareal)

Penampilan terbaru Lucinta Luna mengubah gaya rambut setelah operasi plastik (oplas) berkali-kali bikin netizen pangling. Bahkan Luna disebut mirip Marissya Icha.

Dalam video terbaru di akun TikTok-nya, tampak Luna duduk anteng di kursi mobil sambil menikmati minuman yang ada di tangannya.

Luna bikin netizen pangling karena baru potong rambut sebahu. Dia juga mengganti warna rambutnya dengan warna hitam. Dia terlihat begitu feminin dengan dress tali satu berwarna mint.

Baca juga: Wajah Hasil Oplas Lucinta Luna Bikin Terpikat, Siap Nikah lalu Tinggal di Gunung Himalaya

"Banyakin tuh duwitt nakkk buat pada oplas biar syantikk bukan ngebachiottt kabehhh," tulis Luna, dalam kolom keterangannya, seperti dikutip Indozone, Kamis (11/8/2022).

Penampilan Luna yang mengubah gaya rambutnya ini pun langsung menjadi sorotan warganet.

Namun, banyak warganet menyebut Luna jadi mirip Marissya Icha setelah melakukan oplas berkali-kali di luar negeri.

"Kok gue ngerasa mirip sama kak icha ya @marissyaichareal cantik nya ga ketulung," komentar seorang pengguna akun TikTok.

"Om lun, terinspirasi dari wajah Marisa Icha ya, mirip bener," ujar pengguna lain.

"Mirip ka @Marissyaicha, Cantik banget Masya Allah," ungkap pengguna lain.

"Kok mirip banget sama @Marissyaicha," imbuh pengguna lainnya.

@lucintaluna12

banyakin tuhh duwitt nakkk buat pada oplas biar syantikk bukan ngebachiottt kabehhh

? suara asli - Muhamad Ghibran

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X