Berikut Ini 5 Tips Mengatasi Jerawat di Garis Rahang

- Kamis, 29 Oktober 2020 | 13:08 WIB
Jerawat (Pixabay/Joseph Mucira)
Jerawat (Pixabay/Joseph Mucira)

Jerawat di garis rahang umum terjadi pada orang dewasa. Hal ini biasanya dikaitkan dengan ketidakseimbangan hormon seperti yang sering saat menstruasi.

Selain itu, produksi sebum yang berlebihan dan penumpukan kotoran, bakteri dan sel kulit mati di wajah juga bisa menjadi penyebab timbulnya jerawat di garis rahang.

Nah, dilansir dari Boldsky, berikut ini tips mengatasi jerawat di garis rahang:

1. Jangan menyentuhnya

Tangan kita sulit untuk dikendalikan saat terdapat jerawat di sekitar wajah. Tapi menyentuh jerawat hanya akan memperparah kondisi tersebut. Jadi sebaiknya jangan menyentuhnya sama sekali. Jika harus menyentuh wajah, pastikan tangan sudah dicuci bersih.

2. Jangan gunakan makeup

Penggunaan makeup yang berlebihan hanya akan memperparah kondisi tersebut. Meski dengan makeup jerawat bisa kamu tutupi, tapi sebaiknya janganlah menggunakan makeup saat ada jerawat.

3. Eksfoliasi kulit secara teratur

Pori-pori kulit yang tersumbat dan serangan bakteri adalah dua penyebab paling umum dari jerawat. Itulah kenapa penting untuk melakukan eksfoliasi untuk menghilangkan kotoran.

4. Gunakan produk penangkal jerawat

Cara terbaik untuk melawan jerawat di garis rahang adalah dengan menggunakan produk yang mengandung bahan anti jerawat. Bahan-bahan seperti asam salisilat, benzoyl peroxide, dan myristic acid terbukti efektif melawan jerawat.

5. Jauhi makanan berminyak

Minyak berlebih yang diproduksi di kulit dapat menyebabkan timbulnya jerawat di garis rahang. Untuk itu sebaiknya kamu jauhi makanan yang berminyak agar jerawat lebih cepat sembuh.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X