Nona Jadi Brand Lokal Wanita Pertama Manfaatkan Art Digital dari NFT pada Produk Fesyen

- Kamis, 24 Februari 2022 | 09:20 WIB
Ilustrasi koleksi 'Chameleon' yang dirilis melalui NFT. (ANTARA/HO)
Ilustrasi koleksi 'Chameleon' yang dirilis melalui NFT. (ANTARA/HO)

Brand fesyen lokal  wanita Nona secara resmi meluncurkan koleksi 'Chameleon' menggunakan art design dari aset digital, Non-Fungible Token (NFT).

Melalui koleksi ini, Nona menjadi brand lokal fesyen wanita pertama di Indonesia yang mengintegrasikan NFT ke dalam produk fesyen.

Dilansir Antara, Andani Agni Putri, pendiri Nona Loose Fashion mengatakan pihaknya selalu berinovasi serta mengikuti tren kekinian, baik di industri fesyen dan era digital dalam mengembangkan produk dan koleksinya.

Andani mengatakan bahwa saat ini NFT menjadi buah bibir yang sedang hangat di era digital. Untuk industri fesyen sendiri, sudah ada beberapa merek internasional yang memanfaatkan aset digital ini dan meluncurkan sebuah produk, namun belum ada merek lokal, khususnya fesyen wanita yang mengeluarkan produk dari aset NFT ini.

"Di sini, kami melihat ada sebuah peluang untuk memanfaatkan NFT dan menghasilkan sebuah karya fesyen melalui sebuah koleksi ciamik untuk wanita Indonesia," kata Andani melalui siaran resminya.

Koleksi terbarunya Nona berkolaborasi dengan artwork Superlative Secret Society, salah satu merek NFT terbesar di Indonesia.

Baca juga: Hasil Riset Ipsos Indonesia, Fesyen dan Aksesoris Dominasi Transaksi di e-Commerce

Nona dan Superlative Secret Society memiliki visi yang sama dalam memberikan apresiasi kepada dunia seni dan fesyen serta mendukung seniman lokal Indonesia.

"Koleksi 'Chameleon' ini merupakan tahap awal kolaborasi kami dengan Superlative Secret Society. Kedepannya, bersama dengan Superlative Secret Society, Nona akan menghasilkan lebih banyak lagi koleksi produk fesyen hasil perkawinan karya seni dengan teknologi ini," kata Andani.

Koleksi yang terdiri dari atasan jaket, kemeja, serta gaun ini, menggunakan bahan taslan, tartan, corduroy, denim serta armani silk yang dikombinasikan. Kemudian bawahan yang terdiri dari celana cargo dan rok, menggunakan bahan kombinasi antara denim, taslan dan armani silk.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X