4 Cara Menghilangkan Panu di Wajah tanpa Bekas, Cepat dan Alami!

- Kamis, 17 November 2022 | 18:22 WIB
Ilustrasi panu di wajah (freepik/garetsvisual)
Ilustrasi panu di wajah (freepik/garetsvisual)

Panu ternyata tak hanya timbul di punggung, dada, dan lengan, tetapi bisa juga muncul di area wajah.

Meski tidak menular, panu di wajah mengakibatkan rasa gatal dan tidak nyaman karena mengganggu penampilan.

Untuk menghilangkan panu di wajah, ada beberapa bahan alami yang bisa dimanfaatkan sebagai obat panu.

Cara Menghilangkan Panu di Wajah

Cara menghilangkan panu di wajah dengan cepat menggunakan bahan alami layak dicoba, karena tidak menyebabkan efek samping berbahaya.

INDOZONE telah merangkum beberapa cara menghilangkan panu di wajah tanpa bekas secara alami berikut ini:

1. Oleskan lidah buaya

 

-
Menghilangkan panu di wajah dengan lidah buaya (pixabay/endriqstudio)

Lidah buaya mengandung protein yang berperan sebagai antijamur dan antiinflamasi untuk mengatasi panu dan meredakan rasa gatal.

Penggunaan lidah buaya sebagai obat panu di wajah juga sangat mudah, yakni sebagai berikut:

  • Ambil tanaman lidah buaya, keluarkan gelnya
  • Oleskan gel lidah buaya pada kulit yang berpanu
  • Ulangi 2-3 kali sehari dalam seminggu

 

2. Teteskan tea tree oil

 

-
Tea tree oil untuk menghilangkan panu (pixabay/NatureFriend)

Berdasarkan sebuah penelitian, tea tree oil atau minyak pohon teh memiliki kandungan antijamur.

Selain dapat melawan jamur penyebab panu, tea tree oil juga bisa meredakan gatal dan mencegah panu menyebar lebih luas.

Cara menghilangkan panu di wajah dengan tea tree oil, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Tuangkan beberapa tetes tea tree oil ke kapas
  • Tempelkan kapas pada kulit yang berpanu
  • Biarkan mengering lalu bilas dengan air hangat

 

3. Balur minyak kelapa

 

-
Minyak kelapa untuk menghilangkan panu di wajah (pixabay/moho01)

Obat panu untuk anak yang aman diaplikasikan pada kulit, salah satunya yaitu minyak kelapa.

Halaman:

Editor: Indriyana

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X