Virus Corona Merebak di Australia, Warga Borong Tisu Toilet

- Jumat, 6 Maret 2020 | 13:03 WIB
Rak tisu toilet di supermarket Adelaide kosong setelah diborong warga (Abc.net.au)
Rak tisu toilet di supermarket Adelaide kosong setelah diborong warga (Abc.net.au)

Merebaknya wabah virus corona (COVID-19) membuat masyarakat di Australia resah. Bahkan, mereka memborong banyak tisu di toko-toko karena khawatir tidak kedapatan.

Keresahan masyarakat juga diperparah dengan kebakaran pada sebuah truk pengantar yang memuat tisu toilet di kota Brisbane, Australia pada Rabu (4/3/2020) malam.

Kejadian ini dipicu oleh ledakan pada mesin truk, menurut keterangan pihak kepolisian dan pemadam kebakaran yang menangani.

Pengemudi truk tersebut akhirnya berhasil menyelamatkan diri dan barang bawaannya, termasuk tisu toilet.

Insiden ini telah membuat masyarakat semakin resah dan menganggap bahwa tisu toilet bakal langka.

Perdana Menteri Australia, Scott Morrison sebelumnya telah mengingatkan masyarakat untuk tak perlu memborong tisu toilet.

-
Seorang warga Australia memborong tisu toilet sejak merebaknya virus corona di negara itu (Abc.net.au)

Ia meminta masyarakat tidak khawatir bahwa tisu toilet akan langka. Begitu juga dengan Kepala Layanan Kesehatan Brendan Murphy yang mencoba menenangkan situasi.

"Tidak ada alasan untuk memborong habis stok tisu toilet di supermarket," kata Murphy.

Selain itu, sejumlah supermarket juga diminta untuk membatasi pembelian produk tisu toilet di toko mereka.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Polres Langkat Musnahkan Barbuk Ganja dan Sabu

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB
X