Cantiknya Bendungan Nipah, Diresmikan Jokowi Punya View dan Sunset yang Memukau

- Minggu, 20 November 2022 | 11:03 WIB
Bendungan Nipah, Sampang. (Z Creators/Hendra Susanto)
Bendungan Nipah, Sampang. (Z Creators/Hendra Susanto)

Pulau Madura menjadi salah satu pulau yang punya banyak objek wisata, mulai dari wisata alam sampai wisata religi. Salah satunya ada Bendungan Nipah. 

Selain memiliki fungsi utama untuk irigasi lahan, bendungan ini juga menawarkan keindahan alam yang sangat asri dan memukau. Berlokasi di Desa Montor, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. 

-
Bendungan Nipah, Sampang. (Z Creators/Hendra Susanto)

Luas Bendungan Nipah ini mencapai 1.150 hektare. Bendungan ini juga dikelilingi pepohonan hijau yang tumbuh subur dengan suasana yang asri dan sejuk. 

Pembangunan Bendungan Nipah dimulai tahun 1973 dengan meminta restu kepada sejumlah ulama dan tokoh masyarakat. Pembebasan lahan dimulai pada 1982, namun pembangunannya berhenti pada 1993.

-
Bendungan Nipah, Sampang. (Z Creators/Hendra Susanto)

Setelah lama mandek, pengerjaan bendungan dimulai kembali pada 2008. Di tahun 2016 lalu, Presiden Joko Widodo meresmikan Bendungan Nipah. Wisata ini selalu ramai pengunjung karena pemandangannya yang asri dan sejuk. 

Pengunjung yang datang banyak mengabadikan momen mereka dengan berfoto-foto di sekitar bendungan. Selain berfoto ria, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan alam di sekitar bendungan yang terlihat cantik dengan tebing batuan yang ada di sekeliling bendungan. 

Baca juga: Bangga! Indonesia Punya Bendungan Terbesar se-Asia Tenggara

-
Bendungan Nipah, Sampang. (Z Creators/Hendra Susanto)

Ada juga yang memanfaatkan bendungan ini untuk sarana memancing dan menimmati sunset. Harga tiket untuk masuk ke tempat ini cukup terjangkau, hanya Rp5 ribu saja untuk kendaraan motor dan Rp30 ribu untuk mobil.  

Jika berkunjung ke sini, baiknya kamu membawa makanan atau minuman sendiri karena tidak ada warung yang berjualan di sekitar bendungan ini.

Bendungan Nipah buka mulai dari pukul 06.30-17.00 WIB. Namun, waktu yang cocok untuk berkunjung ke wisata ini adalah pada pagi dan sore hari.

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X