Lagi, Tiongkok Perkenalkan Bandara Baru Berbentuk Bintang Laut

- Kamis, 23 Juli 2020 | 11:15 WIB
Bandara Jiaodongh Qingdao, Tiongkok. (chinadaily.com)
Bandara Jiaodongh Qingdao, Tiongkok. (chinadaily.com)

Negeri Tirai Bambu, Tiongkok mempersembahkan bandara ikonik kedua yakni Bandara Jiaodong Qingdao. Sama seperti Bandara Daxing Beijing sebelumnya, bandara ini juga berbentuk bintang laut dengan 5 concourses atau lorong.

Qingdao merupakan sebuah kota pantai sehingga diyakini dapat meningkatkan pariwisata di timur laut. Bahkan kini bandara tersebut jadi yang terbesar di Asia Timur Laut.

Melansir CNN, Qingdao juga terkenal sebagai tempat pembuatan bir Tsingtao. Konstruksi Bandara Jiaodong Qingdao rampung pada 24 Juni, tapi tanggal pembukaan resmi belum diumumkan.

Proyek Bandara Jiaodong Qingdao menelan biaya sekitar USD 5,8 miliar dengan jangka waktu pembangunan selama 5 tahun. Bandara unik itu dibangun di atas lahan seluas 3.066 hektar.

Maka tidak heran, Bandara Jiaodong Qingdao dapat menampung 60 juta penumpang. Bandara itu juga akan menjadi bandara kelas 4F pertama di kawasan Qingdao yang bisa menjadi tempat mendarat pesawat komersial terbesar di dunia, termasuk A380 dan Boeing 787.

Akses menuju Bandara Jiaodong Qingdao difasilitasi oleh kereta bawah tanah berkecepatan tinggi akan menghubungkan kota Qingdao yang berjarak 39 km dari bandara dengan waktu tempuh 1 jam.

Selain itu, Bandara Jiaodong Qingdao juga dijuluki bandara spons karena dirancang untuk menyerap dan menyimpan air hujan berlebih. Air itu akan didaur ulang dan akan digunakan kembali.
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X