Maroko Dikabarkan Menghentikan Layanan Bebas Visa untuk Warga Indonesia

- Kamis, 14 Oktober 2021 | 12:41 WIB
Maroko. (photo/Ilustrasi/Pexels/Moussa Idrissi)
Maroko. (photo/Ilustrasi/Pexels/Moussa Idrissi)

Ketika hendak berlibur ke sebuah negara, wisatawan diharuskan untuk membuat visa yang dijadikan sebagai syarat untuk berlibur di sebuah negara. Hanya saja, terdapat sebagian negara yang memberikan bebas visa untuk suatu negara. Salah satunya adalah Maroko yang memberikan bebas visa untuk Indonesia.  

Namun baru-baru ini, Pemerintahan Maroko telah menghentikan kebijakan bebas visa untuk WNI. Kebijakan itu telah berlaku sejak Jumat pekan lalu. Ini diungkapkan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia di akun Instagramnya. 

"Diumumkan kepada seluruh WNI yang berencana melakukan perjalanan ke Maroko, untuk memproses permintaan Visa dari Kedutaan Besar Maroko sebagai syarat masuk ke Maroko yang mulai diberlakukan otoritas Maroko pada Jumat, 8 Oktober 2021," ungkap pihak KBRI Maroko melalui unggahan di akun Instagram. 

Sekadar informasi. Maroko sendiri merupakan satu dari sedikit negara yang memberikan bebas visa untuk warga Indonesia. Di mana, Maroko memberikan bebas visa dengan kunjungan maksimal 3 bulan untuk WNI. 

Hingga sekarang, belum ada informasi lebih lanjut mengenai mengapa Maroko mencabut aturan bebas visa untuk warga Indonesia. Jadi, ditunggu saja ya guys informasi selanjutnya. So, stay tune with us!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X