Lagi, Thailand Buka 3 Pulau untuk Traveler yang Sudah Divaksinasi

- Kamis, 15 Juli 2021 | 15:40 WIB
Ilustrasi pantai. (Pexels/Jess Vide)
Ilustrasi pantai. (Pexels/Jess Vide)

Thailand membuka lagi tiga pulau wisatanya untuk turis asing yang sudah divaksinasi pada Kamis (15/7/2021). Pembukaan ini dilakukan meski ada lonjakan kasus Covid-19 secara nasional karena varian Delta.

Dilansir dari AFP, tiga pulau yang dibuka yaitu Samui, Tao, dan Phangan. Ketiganya dibuka untuk membangkitkan kembali industri pariwisata yang babak belur dihajar pandemi Covid-19.

Sebelumnya, Thailand meluncurkan skema "sandbox" pada 1 Juli, di mana para pelancong yang divaksinasi bisa mengunjungi Pulau Phuket. Mereka tidak harus dikarantina di hotel tetapi tidak bisa meninggalkan Phuket selama dua minggu.

Namun dalam aturan yang dikeluarkan hari ini, wisatawan harus menginap di hotel yang disetujui di Samui selama seminggu dan dapat meninggalkan akomodasi mereka pada hari keempat.

Sementara untuk pergi ke Tao dan Phangan, pelancong harus menunjukkan tes negatif Covid-19.

Di Phuket, ada 5.000 turis asing yang datang sejak pulau itu dibuka kembali. Namun 10 di antaranya dinyatakan positif Covid-19. Kini pihak berwenang pun mengaku tidak ingin terburu-buru mengharapkan arus besar wisatawan ke Samui dan dua pulau lainnya.

BACA JUGA: Geosite Bokimaruru Jadi Prioritas Pengembangan Geopark di Halmahera Tengah

Thailand sendiri sedang berjuang untuk mengendalikan infeksi dari varian Delta, yang menurut pihak berwenang sekarang mencapai hampir 80 persen dari total kasusnya.

Bangkok dan sembilan provinsi kini diberlakukan pembatasan ketat, termasuk jam malam dan larangan pertemuan lebih dari lima orang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X