Turis Ini Temukan Cincin Emas Pengantin Baru Saat Snorkeling di Lombok

- Sabtu, 28 Desember 2019 | 11:40 WIB
Ilustrasi/Instagram/wearatravelgirls/Daily Mail
Ilustrasi/Instagram/wearatravelgirls/Daily Mail

Keberuntungan di momen Natal ini tengah berpihak kepada seorang pengantin baru. Pasalnya, cincin emas mereka yang hilang telah ditemukan oleh sepasang kekasih sedang berlibur di Lombok.

Seperti laporan yang ditulis Daily Mail, saat itu sepasang kekasih asal Inggris bernama Jason Buxton dan Misba Tasawar berlibur ke Bali dan juga melakukan perjalanan ke Lombok.

Di Lombok, mereka melakukan aktivitas menyelam di Gili Meno untuk melihat patung-patung yang berada di dasar laut.

Saat menyelam, tiba-tiba mereka melihat ada sesuatu yang berkilau. Setelah didekati, rupanya sesuatu yang berkilau itu adalah cincin emas. Cincin itu bertuliskan 'Monika' dan '04.10.2019' pada bagian dalamnya.

Setelah mereka balik, Jason dan Misba pun kemudian menelepon hotel-hotel yang dekat dari lokasi penemuan cincin tersebut guna mencari informasi apakah pernah ada tamu bernama 'Monika' yang menginap di sana.

-
Daily Mail

"Selama tiga hari penuh kami berusaha mencari pasangan itu lalu kami menemukan thread posting dalam sebuah grup komunitas di Facebook," kata Jason.

"Kami harus menunggu dapat persetujuan masuk grup itu, tapi kami lantas mengirim pesan ke orang yang posting kehilangan cincin dan mengonfirmasi semua rincian di cincin itu."

"Peluang hal macam ini terjadi mungkin sejuta banding satu, kami benar-benar tak percaya."

Setelah diketahui, rupanya pemilik cincin tersebut berada di Polandia. Setelah mereka yakin dengan informasi identitas pemilik cincin yang dicari-cari selama ini, mereka lalu mengirimkannya.

"Mereka mengirimiku sebuah video yang manis sekali, berisikan mereka membuka paket tersebut," kata Jason

Jadi, nama pengantin baru yang kehilangan cincin tersebut adalah Tukasz dan Monika Marciniak. Cincin itu hilang saat mereka berlibur bulan madu pada tujuh pekan lalu.

"Kami sudah pasrah dan tak yakin cincin itu akan ketemu. Ini kisah yang indah untuk dikenang," kata si pasangan asal Polandia.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X