Bukan Tumpak Sewu! Ini Coban Sriti, Si Cantik yang Menantang di Lumajang!

- Kamis, 20 Januari 2022 | 11:04 WIB
Megahnya Coban Sriti, air terjun tertinggi di Indonesia (Robi Juniarta/IDZ Creators)
Megahnya Coban Sriti, air terjun tertinggi di Indonesia (Robi Juniarta/IDZ Creators)

Pencinta wisata air terjun pasti menjadikan Lumajang sebagai salah satu destinasi wisata wajib. Karena Lumajang memang dikenal memiliki banyak air terjun megah dan menantang, seperti Tumpak Sewu yang populer sebagai Niagaranya Indonesia, atau Kapas Biru yang enggak kalah menawan.

Tapi masih ada satu lagi nih air terjun cantik di Lumajang, yakni Coban Sriti. Air terjun ini merupakan destinasi tersembunyi yang enggak kalah indah dari Tumpak Sewu.

-
Megahnya Coban Sriti di Lunmajang (Robi Juniarta/IDZ Creators)

Coban Sriti terletak di Desa Pronojiwo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.  Namun, sesuatu yang indah enggak akan bisa digapai dengan mudah. Itulah pepatah yang dapat menggambarkan air terjun ini.

Untuk dapat sampai ke lokasi air terjun, kamu harus berjalan kurang lebih satu jam dengan jalur yang menantang. Makanya kondisi tubuhmu harus prima.

-
Butuh stamina ekstra untuk sampai ke Coban Sriti (Robi Juniarta/IDZ Creators)

Selain itu, kamu harus melengkapi diri dengan alat memadai, karena untuk sampai ke Coban Sriti, kamu harus menyeberangi delapan sungai. Makanya, Coban Sriti juga populer dengan sebutan Coban Wolu (delapan).

Tapi, segala lelah terbayar kala kaki menginjak Coban Sriti. Megah dan indah, Coban Sriti memiliki ketinggian sekitar 120 meter dan berada di ketinggian 600 mdpl. Bisa dibilang, air terjun ini merupakan salah satu air terjun tertinggi di Indonesia.

-
Aliran airnya berasal dari Sungai Glidik (Robi Juniarta/IDZ Creators)

Airnya jernih, berasal dari Sungai Glidik atau kadang disebut dengan Sungai Lengkong. Air terjun ini dinamakan Sriti, lantaran lokasinya berada tepat di bawah Gunung Kukusan Sriti.

Keunikan air terjun ini terletak pada bentuknya yang punya 2 aliran. Tebing hijau yang menjulang tinggi, dan mengelilingi air terjun, jadi salah satu pesonanya, dijamin bikin kamu terpana!

-
Coban Sriti punya dua aliran air nan cantik (Robi Juniarta/IDZ Creators)

Meski demikian, kamu diimbau jangan terlalu dekat dengan dasar air terjun. Sebab, curahan air terjun ini terbilang cukup deras karena debit air yang besar.

Enggak perlu rogoh kocek dalam untuk menikmati surga tersembunyi ini, kamu cukup rogoh kocek Rp7 ribu saja per orang, sudah termasuk tiket parkir kendaraan.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini 

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X