Giethoorn, Kota Menawan Tanpa Jalan Raya di Belanda, Bebas Mobil

- Rabu, 2 Desember 2020 | 15:02 WIB
Giethoorn, kota tanpa jalan di Belanda. (holland.com)
Giethoorn, kota tanpa jalan di Belanda. (holland.com)

Seperti diketahui jalan raya termasuk akses lalu-lalang kendaraan bermotor di suatu daerah.

Tapi bagaimana jika suatu daerah tidak mempunyai jalan raya dan benar-benar bebas dari mobil?
 
Melansir berbagai sumber, Giethoorn adalah kota menawan tanpa jalan raya  yang terletak di provinsi Overijssel, Belanda

Benar-benar bebas mobil dan memiliki kanal sepanjang 4 mil, satu-satunya moda transportasi di kota kuno ini adalah dengan perahu melalui jalur air. 

Keheningan dan keasrian alam membuat perjalanan di sana sungguh tak terlupakan. 

Mobil Dilarang Masuk

Giethoorn terkenal dengan keindahannya yang asri, mulai dari danau, bunga, dan jembatan kayunya. 

Di sini, penduduk setempat menggunakan punt untuk berkeliling dan mobil harus diparkir di pinggiran kota. 

Pengunjung akan dibuat takjub melihat bahwa orang Belanda sangat suka hidup di sekitar air. 

-
Giethoorn, kota tanpa jalan di Belanda. (Unsplash/@ernestovdp)

Untuk mencapai kota yang menakjubkan ini, butuh berkendara selama 1 jam dari kota Amsterdam. 

Pengunjung akan diminta untuk memarkir kendaraan di dekat pusat kota. 

Lalu, bisa berjalan-jalan menggunakan sepeda sewaan. 

Dihuni kurang dari 3000 orang, kota tanpa jalan ini sunyi dan sepi hampir sepanjang hari. 

Banyak penduduk di Giethoorn tinggal di pulau-pulau pribadi dan alat transportasi utama mereka untuk melalui kanal adalah dengan kano, kayak, atau perahu tanpa mesin. 

Untuk dapat mengakses bangunan umum dan rumah kuno lainnya, pengunjung bisa berjalan melintasi jembatan lengkung yang indah atau dengan menjelajahi kanal.

Banyak Jembatan

Fakta menarik tentang tempat ini yakni memiliki lebih dari 180 jembatan dan sangat populer di kalangan turis Tiongkok.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X