Selain Alam Secantik Surga, Kanada juga Punya Tebing Bak Neraka

- Minggu, 19 Juli 2020 | 11:28 WIB
Smoking Hills di Kanada. (Anegar Walk/CC BY-SA 4.0)
Smoking Hills di Kanada. (Anegar Walk/CC BY-SA 4.0)

Bentang alam Kanada terkenal dengan keindahannya yang bagaikan surga. Berseberangan dengan itu, negara ini juga mempunyai pemandangan seperti neraka yakni tebing yang dipenuhi asap selama ratusan tahun.

Sejauh mata memandang, tebing itu dipenuhi batu membara yang terus mengepulkan asap, seperti neraka. Letaknya di kawasan terpencil bagian barat laut Kanada bernama Cape Bathurst.

Dihimpun dari berbagai sumber, penduduk setempat menyebut tempat itu Smoking Hills alias Tebing Berasap. Tebing batu yang merah menyala itu adalah kawasan yang langsung berbatasan dengan Samudra Arktik. Konon katanya, tempat itu sudah berasap selama ratusan tahun.

Tebing berasap itu pertama kali ditemukan oleh seorang penjelajah dari Irlandia bernama Robert McClure melakukan sebuah ekspedisi untuk menjelajahi Samudera Arktik pada tahun 1800.

Para ahli mengatakan, fenomena tebing berasap itu berasal dari aktivitas vulkanik yang telah berlangsung selama ratusan tahun. Di balik bebatuan tebing tersebut, terdapat kandungan tinggi senyawa sulfur. 

-
Wisatawan yang berkunjung ke tebing berasap Kanada. (Jason van Bruggen/NWT Tourism)

Ketika longsor terjadi, otomatis reaksi tersebut memicu keluarnya gas sulfur ke udara, sehingga tampak kepulan asap. Sebenarnya, proses geologi Smoking Hills itu cukup unik dan dapat menarik wisatawan seperti di kawah Ijen atau di Kawah Ratu, Tangkuban Parahu.

Namun, akses menuju ke sana sangat sulit karena hanya bisa dijangkau menggunakan helikopter atau kapal khusus.
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X