Ternyata Nama Pantai Indrayanti Diambil dari Nama Pemilik Restoran, Kok Bisa?

- Jumat, 4 Maret 2022 | 17:17 WIB
Pantai Indrayanti, Yogyakarta. (Herda Wahyu Tetuko/IDZ Creators)
Pantai Indrayanti, Yogyakarta. (Herda Wahyu Tetuko/IDZ Creators)

Pantai Indrayanti yang berlokasi di Daerah Istimewa Yogyakarta menjadi salah satu tempat wisata populer di kalangan masyarakat. Bahkan, pantai ini seolah jadi rute wajib dari semua agen wisata saat membawa tamunya berkunjung ke Yogyakarta. 

Seperti tipikal pantai selatan di wilayah Gunungkidul, pemandangan di sini enggak kalah indahnya. Namun yang menjadi kelebihan pantai ini yaitu selain garis pantainya yang landai juga pasir pantainya relatif lebih bersih ketimbang pantai lainnya.

-
Pantai Indrayanti, Yogyakarta. (Herda Wahyu Tetuko/IDZ Creators)

Lantaran pantai ini dikelola oleh swasta, enggak heran jika fasilitas penunjang di objek wisata ini pun jauh lebih lengkap. Ada toilet, musala, kafe, restoran, hingga penginapan sudah tersedia bagi wisatawan. 

Uniknya, nama Pantai Indrayanti sebetulnya bukan nama resmi. Nama ini di ambil dari nama Restoran Indrayanti yang berada enggak jauh dari lokasi pantai. Restoran tersebut cukup dikenal pengunjung dan seolah menjadi landmark di pantai tersebut. 

-
Pantai Indrayanti, Yogyakarta. (Herda Wahyu Tetuko/IDZ Creators)

Akhirnya, tanpa disengaja dari mulut ke mulut, tempat ini lebih dikenal dengan nama Pantai Indrayanti. Nama Indrayanti sendiri diambil dari gabungan nama pemilik restoran yaitu Indra dan Yanti.

Nah, nama resmi yang digunakan oleh pemerintah untuk destinasi wisata ini adalah Pantai Pulang Sawal atau Pantai Pulang Syawal. Hanya saja, pengunjung dan penduduk setempat sudah terlanjur mengenal tempat ini dengan nama Pantai Indrayanti.

-
Pantai Indrayanti, Yogyakarta. (Herda Wahyu Tetuko/IDZ Creators)

Meskipun pihak pemerintah lebih mengkampanyekan nama Pantai Pulang Sawal, sejauh ini tetap saja nama lama yang lebih melekat di kalangan pengunjung baik dari dalam ataupun luar Yogya. Belum lagi pengaruh media sosial membuat nama Pantai Indrayanti lebih lazim digunakan. 

Lokasi Pantai Indrayanti berada di area wisata Panti di Gunungkidul. Letaknya enggak jauh dengan tempat wisata pantai lainnya seperti Pantai Pok Tunggal, Pantai Sundak, ataupun Pantai Krakal. Dari pusat Kota Yogyakarta, jaraknya kurang lebih 66 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 2 jam.

-
Pantai Indrayanti, Yogyakarta. (Herda Wahyu Tetuko/IDZ Creators)

Untuk menikmati keindahan Pantai Indrayanti, pengunjung dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp10 ribu per orang. Bila ingin menyewa payung pantai untuk beristirahat, kamu cukup mengeluarkan biaya sebesar Rp20 ribu. Sementara untuk gazebo, biaya sewanya sebesar Rp30 ribu. Selamat liburan! 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini 

-
IDZ Creators

 

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X