Google Resmi Hentikan Penjualan Pixel 4 dan Pixel 4 XL, Kenapa?

- Jumat, 7 Agustus 2020 | 13:59 WIB
Smartphone Google Pixel 4 (photo/Dok. GSMArena)
Smartphone Google Pixel 4 (photo/Dok. GSMArena)

Google baru saja memutuskan untuk menghentikan penjualan dari dua smartphone buatannya yaitu Pixel 4 dan Pixel 4 XL. Penerapan ini berlaku di AS dan juga beberapa negara lainnya, kini para retailer pun sudah berusaha untuk menjual seluruh stock mereka.

Pihak Google mengatakan bahwa meskipun mereka sudah tidak menjual Google Pixel 4 dan 4 XL, kedua smartphone tersebut masih akan mendapat update keamanan dan sistem operasi dari Google sampai 3 tahun yang akan datang.

Tentunya kabar ini cukup mengejutkan dimana smartphone tersebut sebenarnya baru diluncurkan sekitar 10 bulan yang lalu, tepatnya di bulan Oktober 2019 lalu. Tampaknya Google kini lebih fokus untuk memproduksi smartphone terbaru mereka, Pixel 4a dan juga Pixel 5 yang bakal diumumkan tahun ini.

-
Smartphone Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL (photo/Business Insider)

Kehadiran Pixel 4 Series sendiri awalnya disambut baik oleh para fans. Pasalnya smartphone tersebut hadir dengan desain unik dan kualitas kamera yang banyak disebut sebagai yang terbaik.

Sayangnya smartphone ini tidak dijual secara resmi untuk beberapa negara dengan pasar smartphone besar seperti di India dan juga Indonesia. Maka dari itulah penjualan smartphone ini terbilang cukup sulit.

Namun Google masih belum memberikan informasi terkait smartphone barunya yaitu Pixel 5 yang bakal menjadi penerus dari Google Pixel 4. Mereka hanya menyebutkan bahwa smartphone tersebut bakal diluncurkan pada tahun 2020 ini. Kita tunggu saja!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X