Netflix Ditinggalkan Hampir 1 Juta Pelanggan, Bakal Bangkrut?

- Kamis, 21 Juli 2022 | 15:09 WIB
Netflix kehilangan 1 juta pelanggan. (REUTERS/Denis Balibouse)
Netflix kehilangan 1 juta pelanggan. (REUTERS/Denis Balibouse)

Kabar buruk datang dari Netflix. Platform streaming itu mengumumkan mereka kehilangan hampir 1 juta pelanggan atau tepatnya 970 ribu pada kuartal II 2022. Penurunan ini terjadi hanya dalam kurun 3 bulan saja.

Meski begitu, Netflix mengatakan jumlah pelanggan mereka meningkat dari perkiraan, terutama di wilayah Asia Pasifik.

Meski ditinggal hampir 1 juta pelanggan, Netflix mencatat laba bersih sebesar 1,44 miliar dolar AS atau sekitar Rp21,6 triliun.

Baca Juga: Apple Bersama Peneliti Temukan Fakta Baru dari Kemampuan Jam Tangan Pintarnya

"Nilai tukar yang tidak bersahabat adalah masalah yang sangat sulit ketika hampir 60 persen pendapatan berasal dari luar negeri," kata Netflix, sebagaimana dikutip dari Engadget, Rabu (20/7/2022).

Di tengah kehilangan pelanggan, Netflix masih optimis akan mendapat 1 juta pelanggan baru. Meski target saat ini jauh dari pertumbuhan 4,4 juta pelanggan yang berlangsung pada tahun sebelumnya.

Sebelumnya, Netflix menjalin kemitraan dengan Microsoft untuk meluncurkan rencana yang ramah biaya dan didukung iklan pada awal 2023.

Dalam keterangan resmi Netflix, dikutip Kamis (14/7/2022), nantinya paket berlangganan dengan iklan ini akan hadir di samping paket bebas iklan dasar, standar, dan premium yang sudah ada sebelumnya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X