Twitter Pamerkan Ikon Baru untuk Tampilan di Website, Android, dan iOS

- Senin, 24 Oktober 2022 | 10:30 WIB
Aplikasi media sosial, Twitter. (REUTERS/Florence Lo)
Aplikasi media sosial, Twitter. (REUTERS/Florence Lo)

Platform mikroblog, Twitter, melakukan pembaruan pada tampilannya lewat ikon-ikon baru yang berlaku untuk website, Android, dan iOS.

Kabar ini pertama kali diumumkan oleh akun @TwitterDesign lewat cuitannya di Twitter. Dalam unggahannya itu, tampak ikon-ikon baru lebih halus dibandingkan sebelumnya.

"Tujuannya adalah untuk menciptakan seperangkat ikon yang kohesif dengan bentuk dan gaya yang berani," kata Twitter tentang perubahan ikon layanannya.

Baca Juga: Evans Hankey, Sosok di Balik Desain iPhone Keluar dari Apple Setelah 3 Tahun Menjabat

Dilansir Antara, dari hampir sebagian besar desain yang sudah ada, Twitter memilih untuk membuat garis yang lebih tegas dan berani.

Dalam laporan The Verge, Juru Bicara Twitter Shaokyi Amdo memastikan pembaruan desain tersebut akan diluncurkan ke Twitter versi web, iOS, dan juga Android.

Baca Juga: Channel YouTube Ria Ricis Dibobol Hacker, Netizen Kirim Doa: Semoga Cepat Kembali

Akan tetap Shaokyi tidak memberikan detail waktu tepat untuk perilisan desain teranyar itu.

Terkait dengan perubahan desain, terakhir kali Twitter mengerjakannya pada tahun lalu tepatnya pada Agustus 2021.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X