Apple Watch Ultra Memang Tangguh, Tapi Sulit Diperbaiki jika Sudah Rusak

- Kamis, 29 September 2022 | 09:44 WIB
Apple Watch Ultra. (Youtube. iFixit)
Apple Watch Ultra. (Youtube. iFixit)

Apple Watch Ultra diakui ketangguhannya yang memang dibuat untuk bertahan di kondisi ekstrim. Namun, kekuarangan jam keluaran terbaru Apple tersebut, ternyata sulit diperbaiki jika sudah mengalami kerusakan. 

Channel YouTube iFixit menunjukkan bahwa Wacth Ultra lebih sulit diperbaiki daripada jam keluaran Apple sebelumnya. 

Memang, jam itu memiliki sekrup eksternal di bagian belakang, tapi itu akan merusak pelindung kedap air jia bagian belakang jam dibuka. Kalau mau melihat Apple Watch Ultra dihantam pakai palu bisa dicek di sini.

Baca Juga: Waduh! Tangisan Bayi Picu Fitur Peringatan Kebisingan Apple Watch: Bisa Rusak Pendengaran

Bagaimana dengan bagian depan? Bagian ini menjadi yang paling sulit, karena membutuhkan alat khusus untuk membukanya. Jika memaksa, dipastikan layar Apple Watch Ultra akan mengalami kerusakan.

Penguji juga kesulitan untuk melepas baterai dan komponen lainnya. Pada klip itu juga terlihat susunan speaker di Apple Watch Ultra dibandingkan dengan Seri 8.

Baca Juga: Nyawa Pesepeda Gunung Ini Masih Utuh Berkat Apple Watch, Kok Bisa Sih?

Bahkan, jika Anda tidak pernah menggunakan fitur sirene yang dimaksudkan untuk speaker tersebut, akan membantu kualitas panggilan dan audio lainnya.

Meski begitu, iFixit optimistis Watch Ultra mewakili jalan menuju jam tangan Apple yang lebih dapat diperbaiki. Cuma, iFixit tidak tahu kapan realisasinya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X