Resmi Dirilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harga dari Tablet Huawei MatePad

- Selasa, 14 Juli 2020 | 10:21 WIB
Tablet Huawei MatePad (photo/Dok. Huawei)
Tablet Huawei MatePad (photo/Dok. Huawei)

Bersamaan dengan perilisan Nova 7, Huawei ternyata juga menghadirkan tablet barunya yaitu MatePad ke Indonesia secara resmi. Diketahui tablet ini dihadirkan sebagai pesaing iPad Pro buatan Apple yang saat ini cukup laris di Indonesia.

Hadir dengan ukuran 10,4 inci serta resolusi 2.000 x 1.200 pixel, tablet MatePad ini juga memiliki ukuran bezel yang tipis sehingga membuat screen-to-body ratio tablet ini mencapai 84%.

Selain itu Huawei juga menghadirkan empat speaker hasil tunning dari Harman Kardon yang terdapat di setiap sudutnya sehingga tablet ini dapat memberi suara yang sangat bagus dan juga jernih saat dipakai untuk menonton film, mendengar lagu, atau bermain game yang membutuhkan kualitas audio tinggi.

-
Tablet Huawei MatePad (photo/Dok. Huawei)

Untuk dapur pacunya, Huawei MatePad hadir dengan chipset Kirin 810 yang dipadukan dengan RAM 4GB. Selain itu tablet ini juga hadir dengan memori 64GB, baterai 7.250 mAh, dan juga setup satu kamera depan serta satu kamera belakang.

Sayangnya satu-satunya kelemahan yang terdapat di tablet ini adalah tidak adanya layanan Google di OS Android tablet tersebut. Memang saat ini salah satu hal yang membuat banyak orang tidak tertarik untuk membeli produk Huawei adalah karena tidak adanya layanan Google yang saat ini sangat dibutuhkan.

Untuk harganya, Huawei diketahui membanderol tablet MatePad barunya tersebut dengan harga mulai dari Rp4,299 jutaan untuk versi WiFi only. Buat kamu yang tertarik untuk membeli tablet ini dapat langsung memesannya mulai tanggal 15 Juli di situs resmi Huawei Indonesia ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X