Visa 46 Calon Haji Dideportasi karena Foto Pakai Hasil Editan Photoshop

- Rabu, 6 Juli 2022 | 13:25 WIB
Ilustrasi calon jemaah haji dideportasi akibat menggunakan visa hasil editan photoshop. (Dok. Haji Kemenag/ Adobe)
Ilustrasi calon jemaah haji dideportasi akibat menggunakan visa hasil editan photoshop. (Dok. Haji Kemenag/ Adobe)

Puluhan calon haji asal Indonesia terpaksa harus dideportasi oleh pemerintah Kerajaan Arab Saudi. Pasalnya, 46 calon haji furoda menggunakan visa hasil foto editan Adobe Photoshop.

"Dokumen yang dipakai oleh 46 CJH (Calon Jamaah Haji) adalah visa palsu alias visa produk software adobe photoshop atau adobe illustrator. Arab Saudi tidak pernah menerbitkan visa haji dengan format dan model aneh seperti itu,' jelas Agus Maftuh Abegebriel, mantan duta besar RI untuk Arab Saudi kepada wartawan, Rabu (7/6/2022).

Baca Juga: Ukraina Klaim Terima Ratusan Serangan Siber Sejak Invasi Rusia Dimulai

Agus Maftuh mengaku tak habis pikir kenapa puluhan calon jemaah haji furoda tersebut bisa lolos di bandara. Pasalnya, seluruh proses pemeriksaan sudah dilakukan oleh pihak yang berwenang. Bahkan ia mengungkapkan pengecekan keaslian visa haji terbilang cukup mudah dilakukan. 

Namun setelah diselidiki lagi, visa palsu hasil editan photoshop itu dimodifikasi dengan mengambil format sampel visa Arab Saudi.  Format tersebut biasa digunakan untuk tujuan wisata (siyahah) dan visit (ziarah)

Kabarnya Menteri Agama, Yaqut Cholil Quomas mengungkap akan segera menyiapkan sanksi yang paling tegas bagi perusahaan travel yang memberangkatkan 46 calon haji yang dideportasi tersebut.

Penulis: Safira Meidina

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X