Cobain Fitur Baru TikTok , Kamu Bakal Dapat Kredit dari Pengguna yang Terinspirasi

- Senin, 23 Mei 2022 | 09:51 WIB
Aplikasi TikTok ciptakan fitur kredit untuk kreator. (REUTERS/Dado Ruvic)
Aplikasi TikTok ciptakan fitur kredit untuk kreator. (REUTERS/Dado Ruvic)

Aplikasi berbagi video asal China, TikTok akan menghadirkan fitur baru yang memungkinkan kreator mendapat kredit dari pengguna yang terinspirasi.

Fitur baru ini semacam penghargaan untuk kreator terhadap konten buatan mereka, seperti tarian, lelucon, suara viral, dan banyak lagi. 

Untuk mengakses fitur itu, pengguna cukup mengetuk ikon "video" baru di halaman posting setelah membuat atau mengedit video mereka sendiri. Setelah berada di halaman video, pengguna akan dapat memilih video yang mereka sukai, favoritkan, posting, atau yang telah menggunakan suara yang sama.

Baca Juga: Twitter Bakal Tandai Konten Hoaks Soal Perang Ukraina

Mereka yang videonya ditandai oleh pembuat konten lain kemudian akan mendapat pemberitahuan atau notifikasi pada kotak masuk. 

"Hari ini, kami memperkenalkan alat baru untuk lebih memungkinkan kredit pembuat konten dan atribusi yang adil untuk komunitas pembuat konten dan pembuat konten kami," Kata TikTok's Creator Community Director, Kudzi Chikumbu, Senin (23/5/2022).

"Fitur-fitur ini merupakan langkah penting dalam komitmen berkelanjutan kami untuk berinvestasi dalam sumber daya dan pengalaman produk yang mendukung budaya kredit, yang penting untuk memastikan TikTok tetap menjadi rumah bagi ekspresi kreatif," tambah Chikumbu.

TikTok menghadirkan fitur ini setelah banyaknya kreator kulit hitam meninggalkan platform karena konten original mereka tak mendapat penghargaan.

Tombol ini baru akan dirilis TikTok pekan depan.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X