Celetukan Kocak Apriyani Rahayu saat Hadapi Lawan: 'Makasih Kakak' hingga 'Istighfar'

- Senin, 2 Agustus 2021 | 08:05 WIB
Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020 (REUTERS/Hamad I Mohammed)
Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020 (REUTERS/Hamad I Mohammed)

Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Apriyani Rahayu, kini dikenal dengan berbagai aksi khasnya di Olimpiade Tokyo 2020 yang mengundang gelak tawa.

Final bulutangkis ganda putri Olimpiade Tokyo 2020 akan digelar hari ini, Senin (2/8/2021) antara Greysia Polii/Apriyani Rahayu melawan Chen Qingchen/Jia Yifan.

Baca Juga: Greysia-Apriyani Cetak Sejarah ke Final Olimpiade, Mari Kita Semua Doakan!

Sebelum menyaksikan babak final, ternyata ada beberapa momen-momen menarik dari sosok Apriyani Rahayu selama berjuang di Olimpiade Tokyo 2020.

Dalam beberapa rekaman video, Apriyani diketahui kerap kali mengeluarkan celotehan-celotehan lucu saat sedang bertanding. Apri, sapaan Apriyani kerap kali berteriak untuk membangkitkan semangatnya saat berhadapan dengan pemain lawan.

Ketika mendapatkan poin dari kesalahaan sang lawan Apriyani mengucapkan "Terima kasih kakak" hingga "Astagfirullahaladzim" ketika pemain lawan mendapatkan poin.

Apriyani juga sering kali mencoba membakar semangat saat tengah bermain dengan berteriak 'Yakin'. Tak sampai di situ, Apriyani juga terdengan memanggil Greysia 'Kakak-kakak' saat pemain lawan menyerang.

Aksi tersebut menjadi hiburan tersendiri bagi pendukung Greysia/Apriyani. Mereka mengaku kagum dengan optimisme Apriyani selama bertanding di Olimpiade Tokyo 2020.

Artikel Menarik Lainnya:

 

 

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X