Jelang Olimpiade Beijing 2022, Presiden NOC Italia Isolasi di China akibat Positif Corona

- Selasa, 1 Februari 2022 | 20:05 WIB
Presiden Komite Olimpiade Nasional (NOC) Italia, Giovanni Malago (masker putih). (REUTERS/Jennifer Lorenzini)
Presiden Komite Olimpiade Nasional (NOC) Italia, Giovanni Malago (masker putih). (REUTERS/Jennifer Lorenzini)

Menjelang Olimpiade Beijing 2022 pekan ini, Presiden Komite Olimpiade Nasional (NOC) Italia, Giovanni Malago terpaksa menjalani isolasi di sebuah fasilitas khusus di ibu kota China karena positif Covid-19.

Hal tersebut sebagaimana dikonfirmasi pihak kontingen Italia untuk Olimpiade Musim Dingin tahun ini seperti dilansir Reuters, Selasa (1/2/2022).

Menurut seorang juru bicara, Giovanni terinfeksi virus Corona tanpa gejala. Meski begitu, pria berusia 62 tahun itu tetap diisolasi bawah pengawasan medis setelah tes dilakukan di hotel tempatnya menginap.

Baca Juga: Mengenal Eileen Gu, Atlet Ski Cantik Harapan China di Olimpiade Beijing 2022

Giovanni sendiri akan menjadi ketua panitia penyelenggara Olimpiade Musim Dingin berikutnya pada 2026 di Milan dan Cortina d'Ampezzo.

Olimpiade Beijing 2022 akan dimulai pada 4 sampai 20 Februari mendatang.

Sebelumnya, pihak berwenang China menyatakan bahwa kasus Covid-19 yang saat ini tengah merebak masih "dalam kisaran terkendali."

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X