Merasa Tak Punya Utang Gelar Jelang Pensiun, Greysia Polii: Emas Olimpiade Sudah Cukup

- Sabtu, 4 Juni 2022 | 12:15 WIB
Greysia Polii, pebulutangkis ganda putri Indonesia. (Instagram/@greyspolii)
Greysia Polii, pebulutangkis ganda putri Indonesia. (Instagram/@greyspolii)

Pebulutangkis ganda putri Indonesia, Greysia Polii merasa tidak dibayang-bayangi utang merebut gelar juara dari turnamen yang selama ini belum bisa dia raih menjelang masa pensiun.

Bagi Greysia, kemenangan medali emas Olimpiade Tokyo 2020 telah memberinya kepuasan batin dan justru membuatnya semakin yakin untuk gantung raket dalam waktu dekat.

"Setiap atlet pasti mau juara di semua turnamen, karena kami memang didesain seperti itu. Tapi sekarang saya sudah di posisi ini, saya bisa juara Olimpiade saja masih tidak percaya. Apa benar saya juara? Ini bonus yang dikasih Tuhan buat saya," kata atlet berusia 34 tahun itu dikutip dari Antara, Sabtu (4/6/2022).

Baca Juga: Jadwal Lengkap Final NBA 2021/22 : Golden State Warriors vs Boston Celtics

Sejak menyabet medali emas Olimpiade, Greysia juga mengaku jauh lebih mensyukuri gelar itu dibanding kemenangan dari turnamen-turnamen lain yang belum pernah dia raih.

"Tidak ada gelar lain yang mau saya kejar, sudah cukup karena saya sudah dikasih jalannya dengan ini (emas Olimpiade)," sambungnya.

Greysia yang terakhir berpasangan dengan Apriyani Rahayu ini menuturkan bahwa kemenangannya di acara olahraga multicabang terbesar di dunia itu adalah sebuah prestasi yang luar biasa.

Bagaimana tidak, menjadi pemain ganda putri Pelatnas PBSI Cipayung merupakan takdir yang tidak mudah, terlebih sejak dulu sektor ini belum punya pasangan yang mumpuni dan bisa menyumbang gelar-gelar prestisius di tingkat dunia.

Maka wajar jika saat Greysia/Apriyani meraih medali emas Olimpiade Tokyo, dianggap pencapaian bersejarah karena untuk pertama kalinya ganda putri Indonesia menaiki podium tertinggi Olimpiade sejak pertama kali dimainkan pada 1992 di Barcelona, Spanyol.

Sebagai informasi, setelah kurang lebih 19 tahun berkarier, Greysia Polii memutuskan untuk gantung raket. Dia akan secara resmi mengumumkan dirinya pensiun dari dunia atlet pada final Indonesia Masters 2022.

Pengumuman Greysia Polii pensiun dari bulu tangkis dikemas dalam acara perpisahan khusus sebelum berlangsungnya final Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta pada 12 Juni mendatang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X