Arsenal Ajukan Permintaan ke Liga Premier Tunda Derby London Utara

- Sabtu, 15 Januari 2022 | 13:09 WIB
Mikel Arteta, pelatih Arsenal. (REUTERS/Craig Brough)
Mikel Arteta, pelatih Arsenal. (REUTERS/Craig Brough)

Arsenal mengajukan permintaan ke Liga Premier agar pertandingan derby London utara melawan Tottenham, Minggu (16/1/2022) malam WIB ditunda.

The Gunners menempuh jalur tersebut mengingat keterbatasan jumlah pemain senior yang kondisinya bugar, ada pula yang diskorsing, belum lagi badai virus corona, dan beberapa anggota skuad harus membela negaranya di Piala Afrika 2021.

"Kami dapat mengonfirmasi bahwa kami telah mengajukan permohonan ke Liga Inggris untuk penundaan derby London utara hari Minggu melawan Tottenham Hotspur," bunyi pernyataan Arsenal di situs resmi klub, Jumat (14/1/2022).

"Sulit bagi kami mengambil langkah ini tetapi kami memiliki banyak pemain yang saat ini tidak tersedia di skuad kami karena Covid, cedera, dan pemain pergi dengan negara mereka di AFCON.

 Kami akan memberikan informasi lebih lanjut segera setelah tersedia."

Baca Juga: Arteta Pusing, Gelandang Arsenal Habis padahal Mau Lawan Tottenham

Sementara itu, keputusan Liga Premier tentang apakah pertandingan yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur itu akan dibuat pada hari Sabtu (15/1/2022).

"Dewan Liga Premier akan bertemu besok untuk meninjau permintaan dan memberi tahu kedua klub dan penggemar mereka tentang keputusannya," bunyi pernyataan dari Liga Premier, Jumat (14/1/2022).

Kartu merah Granit Xhaka pada pertandingan semifinal Piala Carabao tengah pekan melawan Liverpool membuat dia tidak bisa bermain untuk derby London utara, lalu Cedric Soares mengalami cedera dan Bukayo Saka juga cedera pada pertandingan yang sama.

Sementara itu, Martin Odegaard diketahui telah dites positif Covid-19 sebelum pertandingan melawan Liverpool, sementara pemain seperti Emile Smith Rowe dan Takehiro Tomiyasu juga absen karena cedera.

Kemudian, Thomas Partey, Nicolas Pepe, Mohamed Elneny dan Pierre-Emerick Aubameyang sedang bertugas membela negara masing-masing di Piala Afrika.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X