Pembelaan Pelatih Kiper Liverpool Soal Blunder Fatal Karius di Final Liga Champions 2018

- Kamis, 30 September 2021 | 14:40 WIB
Loris Karius, kiper keempat Liverpool (Instagram/@loriskarius)
Loris Karius, kiper keempat Liverpool (Instagram/@loriskarius)

Kesalahan Loris Karius di final Liga Champions 2018 memang masih menghantui banyak penggemar Liverpool, tetapi pelatih kiper The Reds, John Achterberg akhirnya memberikan pembelaan terhadap penjaga gawang Jerman itu.

Seperti diketahui, Karius dinyatakan 'bersalah' atas 2 gol Real Madrid saat mereka menang 3-1 di Kiev 3 tahun lalu.

Karius awalnya tampil baik di babak pertama, tetapi bencana terjadi ketika dia melemparkan bola langsung ke Karim Benzema pada menit ke-50 untuk memberi keunggulan bagi tim Spanyol itu.

Mantan penjaga gawang Mainz dan Stuttgart itu menangis saat peluit akhir dibunyikan karena kesalahannya terbukti merugikan timnya.

Namun, pelatih kiper Achterberg menegaskan bahwa dia sama sekali tidak mengatakan hal buruk tentang pemain berusia 28 tahun itu dan menunjukkan tidak ada kebencian terhadapnya dari klub.

“Anda berharap kiper Anda membuat kesalahan sesedikit mungkin,” kata Achterberg dikutip dari Mirror.

“Karius membuat kesalahan di final melawan Real Madrid? Anda menang bersama, dan kalah bersama. Itu bisa membuat atau menghancurkan karier, tetapi saya tidak bisa mengatakan hal negatif tentang dia," tambahnya.

Bahkan, Achterberg menekankan dia tidak membuat citra Karius buruk pasca blunder fatal itu dalam buku karyanya.

Baca Juga: Dibiarkan Berbaring Saat Tendangan Bebas, Rio Ferdinand Anggap Messi Tak Dihargai

“Tidak, bahkan tidak dalam buku saya. Seperti yang saya katakan, itu bukan buku semacam itu. Orang harus membeli buku lain untuk itu," ujarnya.

“Dalam buku saya, Klopp berbicara tentang bagaimana kami bekerja sama. Dan bagaimana bekerja setiap hari mungkin di klub terbesar di dunia," pungkasnya.

Setelah dipinjamkan ke Turki bersama Besiktas dan kemudian Union Berlin di negara asalnya Jerman, Karius kini kembali ke Liverpool sebagai kiper pilihan keempat.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X