Beda Rp10 Triliun, Nilai Skuat Newcastle United Bak Bumi dan Langit dengan Liverpool

- Minggu, 10 Oktober 2021 | 11:03 WIB
Penggemar merayakan pengambilalihan Newcastle United (Reuters/Lee Smith)
Penggemar merayakan pengambilalihan Newcastle United (Reuters/Lee Smith)

Meskipun sudah dikuasai oleh konsorsium Arab Saudi yakni Public Investment Fund (PIF) yang dananya dimiliki oleh Putra Mahkota Mohammed Bin Salman, namun nilai skuat Newcastle United ternyata masih jauh berada di bawah Liverpool.

Pengambilalihan Newcastle telah menyebabkan peningkatan transfer klub tersebut senilai 200 juta atau Rp3,8 triliun tetapi mereka masih memiliki selisih 560 juta poundsterling atau setara Rp 10 triliun dengan Liverpool.

Baca Juga: Kekayaan Mohammed Bin Salman Calon Penguasa Newcastle United Rp19 Ribu Triliun Lebih!

Meskipun beberapa penggemar Newcastle merasa senang mengingat banyaknya kekayaan Mohammed Bin Salman selaku pemili klub, namun The Magpies diperkirakan tidak akan mengeluarkan uang dengan cara yang sama seperti yang dilakukan Manchester City pada tahun 2008.

Aturan Financial Fair Play menyatakan bahwa klub tidak boleh mengeluarkan uang hingga 105 juta poundsterling selama periode tiga tahun, itu berarti bahwa Newcastle harus mengeluarkan uang secara bertahap, meningkatkan pemain mereka, dan infrastruktur umum klub selama periode waktu tertentu.

Skuad Liverpool saat ini diperkirakan oleh CIES bernilai 742 juta juta poundsterling atau setara Ro 14,3 triliun, selisih hampir 560 juta poundsterling jika dibandingkan dengan Newcastle. Masih banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan Newcastle United sebelum mereka dapat bersaing dengan The Reds.

-

Para pemain Liverpool di laga melawan FC Porto di Liga Champions (REUTERS/Pedro Nunes)

Mantan gelandang Manchester United Paul Scholes dengan enggan mengakui bahwa menurutnya Liverpool adalah salah satu favorit untuk Liga Champions.

“Itulah perbedaan antara United dan, saya pikir, Liverpool dan City. Mereka jauh lebih agresif dan berpikiran menyerang,” katanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X