Ingin Bawa Timnas Indonesia Capai Final Piala AFF 2020, Ini yang Dilakukan Witan

- Rabu, 22 Desember 2021 | 18:04 WIB
Pemain timnas Indonesia (Instagram/@pssi)
Pemain timnas Indonesia (Instagram/@pssi)

Tim nasional (Timnas) Indonesia bakal melakoni leg pertama babak semifinal Piala AFF 2020 dengan menghadapi Singapura. Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Singapura sendiri bakal dimainkan di The National Stadium, Rabu (22/12/2021) pada pukul 19.30 WIB.

Timnas Indonesia pun diharapkan mampu melanjutkan performa seperti saat membantai Malaysia 4-1 saat jumpa Singapura. Meski perihal tersebut tentu diyakini takkan mudah dilakukan, mengingat Singapura tampil di depan pendukungnya sendiri.

Selain itu, secara rekor pertemuan Singapura juga lebih unggul dibandingkan Timnas Indonesia. Bagaimana tidak dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, Singapura mampu mengemas tiga kemenangan sedangkan Timnas Indonesia hanya dua kali menang.

Kini jelang melakoni pertandingan kontra Singapura, pemain andalan Timnas Indonesia Witan Sulaeman memberikan komentarnya. Witan berujar bahwa laga melawan Singapura bakal terasa lebih berat ketimbang laga sebelumnya, yakni kontra Malaysia.

"Menurut saya, karena semua sudah diatur oleh pelatih karena setiap lawan yang akan kami hadapi, kami rasa setiap pertandingan lebih baik lagi dari pertandingan sebelumnya," ucap Witan, seperti disadur dari laman resmi PSSI, Rabu (22/12/2021).

Selain itu, Witan juga membeberkan persiapan yang dilakukan oleh Timnas Indonesia jelang melakoni laga kontra Singapura. Witan mengatakan bahwa para pemain Timnas Indonesia siap berkerja ekstra keras demi mendapatkan hasil terbaik di laga tersebut.

"Persiapan kami sebelum lawan Singapura, saya rasa kami harus bekerja keras lagi dan juga lebih fokus. Kami harus mendengar instruksi pelatih dan kami siap menghadapi Singapura," pungkas pemain yang merumput di Liga Polandia bersama Lechia Gdansk tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X