Juventus Ingin Singkirkan Aaron Ramsey, Newcastle United Siap Tampung?

- Selasa, 9 November 2021 | 14:48 WIB
Aaron Ramsey bakal dilepas Juventus (Instagram @aaronramsey)
Aaron Ramsey bakal dilepas Juventus (Instagram @aaronramsey)

Juventus siap melepas Aaron Ramsey kembali ke Liga Primer Inggris dengan status bebas transfer pada Januari tahun depan.

Aaron Ramsey gagal bersinar setelah pindah dari Arsenal ke Juventus dengan status bebas transfer pada akhir musim 2019 lalu. Cedera dan perubahan pelatih menyebabkan karier Ramsey seolah mati di Serie A.

Baca Juga: Sering Diterpa Cedera, Ramsey Salahkan Metode Latihan Juventus

Ramsey merasa dirinya tidak disukai sejak kembalinya Massimiliano Allegri ke Juve. Di laga pembuka Juve, ia tidak dimainkan melawan Udinese dan hanya menjadi pemain pengganti sejak itu karena Allegri lebih suka memasang Manuel Locatelli di lini tengah.

Ramsey yang masih punya sisa kontrak satu tahun pun diizinkan pergi oleh Juventus Januari mendatang. Kemungkinan besar dia bakal kembali ke klub Liga Inggris.

Ramsey menderita cedera berturut-turut sejak bergabung dengan Juventus yang membuatnya hanya tampil 49 kali di Serie A dalam lebih dari dua tahun.

Dia masuk dalam daftar pemain pengganti saat Juve mengalahkan Fiorentina Sabtu akhir pekan lalu. Gelandang 30 tahun itu juga tercatat tidak bermain satu menit pun di liga sejak September.

Menurut Calciomercato, Juventus ingin menyingkirkan Ramsey yang mendapatkan bayaran sekitar 10 juta euro atau setara Rp165 miliar per musim hingga 2023.

Ramsey dilaporkan ingin meninggalkan Juventus dengan pesangon, daripada memutus kontraknya tanpa alasan. Newcastle United disebut-sebut tertarik mendapatkan jasa Ramsey Januari mendatang. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X